logo batamtoday
Rabu, 16 April 2025
BATAM TODAY


Polsek Bintan Utara Tangkap Tiga Terduga Pencuri Kabel Tembaga Milik Pertamina
Senin, 14-04-2025 | 14:44 WIB | Penulis: Harjo
 
Personel Polsek Bintan Utara, saat melakukan pemeriksaan rekaman CCTV di Kantor Pertamina Tanjunguban. (Ist)  

BATAMTODAY.COM, Bintan - Tiga pria yang diduga kuat sebagai pelaku pencurian kabel penangkal petir milik Pertamina Tanjunguban berhasil ditangkap oleh personel Polsek Bintan Utara, pada Minggu dini hari (13/4/2025).

Salah satu pelaku diketahui merupakan mantan karyawan Pertamina yang pernah bekerja di lokasi tersebut sekitar enam tahun lalu, sementara dua lainnya adalah warga lokal. Ketiganya kini telah diamankan di Mapolsek Bintan Utara untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Informasi yang diperoleh menyebutkan kabel yang dicuri adalah kabel penangkal petir berbahan tembaga yang terpasang di tangki timbun BBM milik Pertamina. Aksi pencurian ini diduga bukan yang pertama kali terjadi, dengan nilai kerugian yang ditaksir mencapai puluhan juta Rupiah.

Menurut sumber internal, para pelaku tertangkap saat hendak melancarkan pencurian di lokasi berbeda di lingkungan Pertamina. Tim pengamanan yang mencurigai pergerakan mereka segera melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian, hingga akhirnya para pelaku berhasil diringkus.

Kapolsek Bintan Utara, Kompol Norman, membenarkan adanya penangkapan tersebut. Dalam keterangannya pada Senin (14/4/2025), ia menyatakan bahwa proses penyidikan dan pengembangan kasus masih terus dilakukan.

"Benar, ada penangkapan terhadap tiga orang terduga pelaku pencurian kabel di lingkungan Pertamina Tanjunguban. Saat ini masih dalam proses penyelidikan lebih lanjut," ujar Kompol Nurman singkat.

Editor: Gokli

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2025 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit