BATAM, batamtoday - Avava Group bekerja sama dengan lembaga kursus KP2A
mendirikan sekolah yang setara dengan pendidikan di Singapura. Sekolah
standar internasional itu didirikan di Komplek Nagoya Bisnis Center,
Batam.
Sekolah itu diberikan nama Avava School yang akan mulai beroperasi atau menerima murid baru tahun ajaran 2013 pada bulan Juli mendatang. Meski berstandar internasional, namun uang sekolah dipastikan dapat dijangku oleh masyarakat Batam, khusunya mereka pencari sekolah bergengsi dengan mutu pendidikan terbaik.
Direktur Avava School, Mardi, menjelaskan sekolah yang mereka dirikan ini sangat berbeda dengan sekolah lain yang sama-sama menggunakan standar internasional.
Adapun perbedaannya yakni, mata pelajaran yang diajarkan kepada siswa secara langsung oleh guru pendidik yang berpengalaman. Dalam artian tidak menggunakan sistem hafalan, tetapi belajar nyata yang dibantu dengan teknologi canggih.
"Sekolah ini merupakan terobosan baru di dunia pendidikan. Kita gunakan sistem pelajaran nyata, bukan sistem mencatat dan menghafal. Dibantu dengan teknologi canggih akan mempermudah siswa menyerap pelajaran dan menghilangkan rasa bosan atau monoton," jelas dia, Jumat (3/5/2013).
Menggunakan standar internasional tentunya menggunakan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar. Namun di Avava School bahasa pengantar disesuaikan dengan mata pelajaran setiap bidang studi.
Misalnya, mata pelajaran bahasa Inggris otomatis menggunakan bahasa Inggris, tetapi untuk mata pelajaran lain seperti mata pelajaran IPA akan diajarkan dengan dua bahasa pengantar.
"Jam belajar per hari 11 jam. Dalam satu minggu waktu belajar hanya 5 hari (Senin-Kamis). Jam mengajar Avava School lebih satu jam dibanding sekolah lain," lanjutnya.
Ditambahkan Komisaris Avava School, Tarman, lokal yang sudah tersedia sebanyak 30 kelas, dan akan terus ditambah seiring pertambahan siswa setiap tahunnya. Setiap kelas maksimal menampung 30 siswa, dengan ruang kelas Full AC, LED TV 51 inch, dan berbagai peralatan pendukung belajar lainnya.
"Empat kelas untuk Play Group, selebihnya untuk TK dan SD. 100 orang pertama digratiskan," sebut dia.
Tenaga pengajar di Avava School, lanjur Tarman, mengakoomodir guru lokal dan minimal lulusan Sarjana (S1), yang akan dikoordinir seorang guru dari Singapuar. Menggunakan standar internasional juga akan memfokuskan pelajaran mengejar kelulusan Ujian Nasional (UN).
"Avava School merupakan terobosan baru di bidang pendidikan dengan jaminan lulusannya akan setara dengan semua sekolah di Singapura. Artinya pindahan dari Avava School akan diterima di sekolah Singapura dengan tingkat dan jenjang yang sama. Itu jaminan kami yang paling utama," terangnya.
Untuk informasi lebih kengkap, hubungi di nomor telepon 0778-7055988, 7255722 dan 425562.
Editor: Dodo