logo batamtoday
Minggu, 22 Desember 2024
Panbil Group


Babinsa Dawan Klod Pantau Pelaksanan Posyandu
Sabtu, 20-05-2023 | 10:44 WIB | Penulis: Redaksi
 
Peltu I Dewa Eka, Babinsa Dawan Klod, saat ikut membantu petugas Posyandu di Banjar Dlod Buug, melayani kesehatan anak dan Balita, Jumat (19/5/2023). (Ist)  

BATAMTODAY.COM, Klungkung - Pelaksanaan Posyandu di Banjar Dlod Buug, Desa Dawan Klod, Kabupaten Klungkung pada Jumat (19/05/2023) pagi, ternyata tak lepas dari pengawasan Babinsa.

Peltu I Dewa Eka, Babinsa Dawan Klod, mengatakan pengawasan yang dilakukan saat ini, ditujukan untuk memastikan jika pelaksanaan Posyandu berjalan dengan baik.

Tak hanya itu saja, kehadirannya di lokasi Posyandu tersebut merupakan bentuk kepedulian, dan perhatian dari Babinsa akan pentingnya mewujudkan kesehatan bagi Balita.

"Kita juga ikut serta membantu pihak posyandu," ujar Dewa Eka.

Terpisah, Danramil Dawan, Kapten Cba I Ketut Sudiarta, mengatakan jika pelaksanaan Posyandu merupakan salah satu kegiatan rutin yang harus berjalan dengan baik.

Tujuannya, untuk memastikan kesehatan dan perkembangan balita yang ada di wilayah teritorialnya. "Tentunya, kami juga berkoordinasi dan bersinergi untuk mewujudkan kesehatan balita di Kecamatan Dawan," jelasnya.

Editor: Gokli

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit