logo batamtoday
Kamis, 19 September 2024
BANK BRI


Warga Demo Krisis Air Bersih, Aktivitas Perusahaan di Tanjunguncang Lumpuh Total
Rabu, 18-09-2024 | 12:24 WIB | Penulis: Irwan Hirzal
 
Aktivitas perusahaan di Tanjunguncang lupuh akibat demo krisis air bersih yang digelar warga Perumahan Putra Jaya, Rabu (18/9/2024). (Foto: Irwan Hirzal/Batamtoday)  

BATAMTODAY.COM, Batam - Demo krisis air bersih yang dilakukan warga Putra Jaya Tanjunguncang, Kecamatan Batu Aji, mengakibatkan aktivitas sejumlah perusahaan galangan kapal di daerah itu lumpuh total, Rabu (18/9/2024).

Tidak hanya memblokir akses jalan, warga juga melakukan sweeping ke beberapa perusahaan shipyard. Karyawan yang berada di dalam perusahaan diminta keluar dan ikut serta lama aksi demo air bersih.

PT Wasco Engineering Indonesia salah satu dari sejumlah galangan kapal di Tanjunguncang terlihat tanpa aktivitas dan sepi pekerja. Hanya petugas keamanan yang berjaga di dalam pintu gerbang.

Begitu juga di Kawasan Bintang Industri, tampak petugas menutup rapat kawat berduri dan pagar besi. "Tak bisa masuk bang. Tutup hari ini," ujar petugas keamana Bintang Indiatri II.

Editor: Gokli

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit