logo batamtoday
Jum'at, 22 November 2024
Panbil Group


Romo Paschal Ingatkan Pelayanan Kesehatan Jangan Main-main dengan Nyawa Orang
Jumat, 15-10-2021 | 12:38 WIB | Penulis: Hadli
 
Romo Paschal. (Dok BTD)  

BATAMTODAY.COM, Batam - Aktivis kemanusiaan Romo Paschal angkat bicara terkait kematian remaja putri berusia 14 tahun berinisial MR yang diduga kuat tidak mendapat pertolongan hingga 1 jam di UPT Puskesmas Kelurahan Tanjung Buntung, Kecamatan Bengkong.

"Ini nyawa orang! Puskesmas harusnya membantu masyarakat apalagi saat darurat. Harusnya ada dokter jaga," kata Romo Paschal kepada BATAMTODAY.COM, Jumat (15/10/2021).

Orang tua korban membawa anaknya yang tenggelam ke Unit Gawat Darurat (UGD) UPT Puskesmas Kelurahan Tanjung Buntung, Kecamatan Bengkong, pada Kamis (14/10/2021) malam.

Korban tak terselamatkan lantaran tidak ditangani selama 1 jam, lantaran tidak ada dokter umum yang berjaga. Romo berharap kejadian surupa tidak terjadi lagi dikemudian hari.

"Jangan anggap sepele nyawa orang. Mati hidup memang ditangan Tuhan tapi siapapun pasti marah kalau gak ada usaha apapun," ujar Chrisanctus Paschalis Saturnur yang aktif diberbagai lembaga, salah satunya Lemabaga Perlundungan Saksi dan Korban (LPSK).

Sebelumnya, Beredar video viral anak remaja terbaring tidak bernyawa di ruang Unit Gawat Darurat (UGD), Rumah Sakit Budi Kemulyaan (RSBK).

Dalam keterangan video tersebut, anak remaja yang belum diketahui identitasnya sempat dibawa orang tuanya ke UPT Puskesmas Kelurahan Tanjung Buntung, Kecamatan Bengkong guna mendapatkan pertolongan pertama, pada Kamis (14/10/2021) malam.

Namun, tidak ada satupun dokter umum yang berjaga di Puskesmas Tanjung Buntung. Akibatnya, satu jam berada di Puskesmas Tanjung Buntung, wanita belasan tahun itu tidak ditangani dengan baik, bahkan nyawanya tak tertolong.

Tidak hanya itu, mobil ambulance yang terparkir di depan Puskesmas Tanjung Buntung juga tidak bisa digunakan, lantaran tidak ada supir yang berjaga.

Editor: Yudha

Bawaslu Anambas
Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit