logo batamtoday
Senin, 11 November 2024
Panbil Group


Bayar Tagihan Air ATB Sebaiknya Sebelum Tanggal 20, Ini Manfaatnya
Kamis, 13-08-2020 | 10:12 WIB | Penulis: Redaksi
 
Salah seorang pelanggan ATB menunjukan bukti pembayaran tagihan air ATB beberapa waktu lalu. (Foto: Istimewa)  

BATAMTODAY.COM, Batam - PT. Adhya Tirta Batam (ATB mengimbau pelanggan untuk dapat membayar tagihan air bersih tepat waktu. ATB telah menyediakan channel pembayaran yang cukup luas, untuk mempermudah pelanggan melakukan pembayaran tagihan air bersih.

"Pembayaran tagihan air bersih sudah sangat mudah. Karena itu, mari bayar tagihan air bersih Anda tepat waktu, sebelum tanggal 20 setiap bulannya," ujar Head of Corporate Secretary ATB, Maria Jacobus dalam siaran pers yang diterima BATAMTODAY.COM, Kamis (13/8/2020).

ATB selalu aktif menyampaikan informasi pentingnya membayar tagihan air tepat waktu. Membayar tagihan air tepat waktu bermanfaat bagi pelanggan. Pelanggan bisa terhindar dari risiko terkena denda.

Pelanggan diberi tenggat waktu membayar tagihan air hingga tanggal 20 setiap bulan. Jika terlambat maka pelanggan akan dikenakan denda. Jika pelanggan lalai membayar tagihan dalam kurun waktu yang cukup lama, maka akan berdampak merugikan pelanggan.

"Makin lama, maka dendanya semakin besar. Bahkan bisa dilakukan pemutusan sambungan," jelasnya.

ATB sendiri telah melakukan sejumlah terobosan untuk memudahkan pelanggan untuk menunaikan kewajibannya. Yakni dengan menyediakan berbagai kanal pembayaran yang mudah dijangkau oleh pelanggan.

Pelanggan dapat membayar tagihan air melalui Online Banking atau ATM CIMB Niaga, Bank Mandiri, Bank BNI 46, Bank BTN dan Bank Riau Kepri. Bahkan dapat dilakukan melalui layanan marketplace Tokopedia, Shopee dan Link Aja.

Atau pembayaran tunai dari kantor pelayanan ATB, Kantor Pos Indonesia, Agen Pospay, atau gerai moderen seperti Alfamart dan Indomaret terdekat.

"Dengan demikian, pelanggan bisa melakukan pembayaran tagihan air setiap saat," jelas Maria.

Upaya ATB menyediakan ragam channel pembayaran turut dirasakan pelanggan. Yeni warga Batam Centre cukup terbantu dengan layanan pembayaran yang telah bekerjasama dengan ATB. Membayar tagihan air dapat dilakukan tepat waktu.

"Saya sangat terbantu dengan banyaknya tempat pembayaran yang telah bekerjasama dengan ATB. Kalau mau bayar air dekat dari rumah sudah bisa. Terimakasih sudah memberikan kemudahan ke pelanggan," ujarnya beberapa waktu lalu

Tetap bijak menggunakan sarana pembayaran resmi yang disediakan ATB, agar tidak menimbulkan kerugian dikemudian hari. Serta selalu hemat menggunakan air bersih seperlunya bukan secukupnya.

Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi layanan Call Center ATB (0778) 467111, fanpage Facebook: ATB Batam, Instagram: @atbbatam, atau webchat: www.atbbatam.com.

Editor: Yudha

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit