logo batamtoday
Sabtu, 16 November 2024
Panbil Group


Setiap Ruangan RS Khusus Covid-19 Galang Dilengkapi Fasilitas AC dan Wifi
Senin, 06-04-2020 | 15:20 WIB | Penulis: Putra
 
Kol Ckm Dr. dr. Khairul Ihsan Nasution, Sp. BS. (Foto: Putra)  

BATAMTODAY.COM, Batam - Rumah Sakit Khusus Covid-19 di Pulau Galang dilengkapi pendingin ruangan (AC) dan Wifi.

Kepala RS Khusus Covid-19, Galang Kol Ckm Dr. dr. Khairul Ihsan Nasution mengatakan, ada dua jenis pendingin ruangan yang disediakan di RS ini.

Dijelaskannya, untuk ruang rawat inap isolasi biasa menggunakan AC split sedangkan untuk ruangan isolasi ICU menggunakan AC Central.

"Kalau yang di ICU itu AC central, karena dia memakai sistem negatif preasure di sini. Jadi ACnya harus AC Central," kata Ihsan di RS Khusus Covid-19 Galang, Senin (6/4/2020).

Lanjut Ihsan, penggunaan pendingin ruangan ini tergantung dari kondisi klinis pasien. Pasien yang sudah berat sistem pernapasannya, AC tidak akan digunakan.

"Seperti untuk pasien yang memiliki gejala batuk dan atau ada alergi terhadap udara dingin," tegasnya.

Tidak hanya itu, setiap ruangan akan diberikan akses WiFi dan TV agar setiap pasien yang berada di RS ini tidak merasa bosan.

"Jadi fasilitas disini sudah lengkap agar pasien tidak bosan," tutupnya.

Editor: Surya

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit