BATAMTODAY.COM, Bintan - Kapolsek Bintan Timur, AKP Muchlis Nadjar, mengimbau warga Bintan, khususnya wilayah Bintan Timur, yang kehilangan anggota keluarga segera melapor ke kantor polisi terdekat.
Imbauan itu disampaikan mengingat adanya temuan mayat mengapung di perairan Desa Mapur, Kecamtan Bintan Timur, Kamis (16/8/2018) pukul 05.30 Wib pagi tadi.
Imbaun ini disampaikan Muchlis Nadjar karena pihaknya belum mengetahui siapa keluarga dari mayat tersebut.
"Saat ini, mayat yang ditemukan mengapung di perairan Desa Mapur itu sudah dievakuasi ke RSUP Kepri di Tanjungpinang," ujar Muchlis, Kamis (16/8/2018).
Ia mengatakan, setelah informasi temuan mayat itu menyebar, ada warga yang datang untuk menanyakan ke Mapolsek Bintan Timur. Warga tersebut, katanya, disarankan melakukan pengecekan ke RSUP Kepri.
"Tadi ada warga yang mengaku kerabatnya. Kita sudah sarankan melihat langsung ke RSUP Kepri di Kota Tanjungpinang," kata Muchlis.
Untuk ciri-ciri korban berjenis kelamin laki-laki, sewaktu ditemukan kondisi mayat dalam keadaan telungkup, tidak menggunakan pakaian, hanya menggunakan celana dalam warna Hitam, panjang mayat ditaksir sekitar 170 Cm. "Sampai dengan saat ini jenazah disimpan di kamar mayat RSUP di Tanjung Pinang," tutupnya.
Editor: Gokli