logo batamtoday
Sabtu, 27 April 2024
JNE EXPRESS


Alamak, Pemko Tanjungpinang Tunggak Utang Penginapan MTQ Kepri di Bintan
Rabu, 22-10-2014 | 18:27 WIB | Penulis: Charles Sitompul
 

 

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Seorang pengusaha hotel dan restoran Jojo Hotel di Bintan, Ade, menagih dan menuntut pemko Tanjungpinang atas utang dan tagihan senilai Rp40 juta lebih yang tertunggak dan belum dibayarkan Bagiaan Kesra Sekdako Tanjungpinang sebagai sewa penginapan dan makan kafilah MTQ Provinsi Kepri di Bintan tahun 2012 lalu.

"Awalnya mereka hanya janji-janji, tapi sampai saat ini sisa dana pembayaran sewa dan makan kafilah peserta MTQ Kepri dari Tanjungpinang ini tak kunjung dibayarkan," ujar Ade kepada pewarta di Tanjungpinang, Rabu (22/10/2014).

Sementara dihubungi terpisah, Mukhlis, panitia pelaksana MTQ Kepri 2012, membenarkan tunggakan sejumlah dana pembayaran pemondokan dan makan kafilah dari Tanjungpinang tersebut. Menurutnya, alokasi dana untuk biaya operasional kafilah mengalami kekurangan.

"Sebelumnya kami sudah ajukan dan anggarkan pada APBD 2013, tapi tidak dapat dicairkan karena rekening pemilik hotel tidak ada," ujarnya.

Dia mengatakan, PPTK pelaksana kegiatan pembiayaan dan pembacaan kafilah MTQ kota Tanjungpinang dalam MTQ tingkat Provinsi Kepri di Kabupaten Bintan kala itu adalah Ardiansyah dengan Kuasa Pengguna Anggaran atau Kabag Kesra kala itu Jofrizal.

"Yang menangangani dan tahu persis Pak Jofrizal. Coba ditanyakan langsung ke beliau," ujarnya.

Sekretaris Daerah Kota Tanjungpinang, Riono, mengaku belum tahu adanya tunggakan dan utang tersebut. Namun dia berjanji akan mempertanyakan hal itu kepada Kabag Kesra.

"Saya belum tahu itu, tapi coba nanti saya tanyakan dahulu ke Kabag Kesranya, bagaimana ceritanya," ujar Riono. (*)

Editor: Roelan

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit