logo batamtoday
Jum'at, 26 April 2024
JNE EXPRESS


Harga Beras Premium Naik, Amsakar Turun ke Pasar, Jefridin Tinjau Gudang Bulog
Selasa, 14-02-2023 | 14:10 WIB | Penulis: Aldy
 
Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, saat monitoring harga sembako di Pasar Mega Legenda, Kecamatan Batam Kota, Selasa (14/2/2023). (Foto: Aldy)  

BATAMTODAY.COM, Batam - Harga beras premium satu bulan belakangan ini mengalami kenaikan. Meski tak terlalu signifikan dan terjadi hampir seluruh Indonesia, kenaikan harga itu tetap saja membebani masyarakat, seperti yang dikeluhkan warga Kota Batam.

Berdasarkan data Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS) Nasional, Selasa (14/2/2023) harga beras kualitas medium I mencapai Rp 13.350 ribu per kilogram dan beras kualitas medium II sebesar Rp 12.100 ribu per kilogram. Angka itu masih jauh di atas harga eceran tertinggi (HET) beras medium, yakni Rp 9.450 per kilogram.

Di Pasar Mega Legenda, Kecamatan Batam Kota, harga beras primum rata-rata mengalami kenikan Rp 10 ribu per karang. Hal ini diketahui saat Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad, melakukan monitoring harga di pasar tersebut, Selasa (14/2/2023).

Amsakar Achmad mengimbau agar masyarakat tidak terlalu panik. Sebab, kenaikan harga yang terjadi saat ini masih dalam kategori tidak signifikan atau equilibrium.

"Harga beras memang relatif stabil, yang naik hanya beras premium. Itupun saat ini di Batam tidak terlalu signifikan naiknya dan masih dalam tahap wajar," ujar Amsakar, usai monitoring harga di Pasar Mega Legenda.

Sekda Batam, Jefridin Hamid bersama TPID Batam meninjau stok beras di Gudang Bulog, Kecamatan Batuampar, Selasa (14/2/2023).

Sementara itu, Tim TPID Kota Batam yang dipimpin Sekda Jefridin Hamid, melakukan sidak kedua lokasi yakni di Pasar TOS 3000 dan Gudang Bulog di Batuampar. "Stok yang ada di gudang bulog saat ini masih aman, dan nanti akan datang lagi sekitar 2.000 ton beras bulog, yang Insyallah akan kita buat operasi pasar tersendiri menjelang puasa, untuk membantu menstabilkan harga beras di Kota Batam," ungkap Jefridin.

Diketahui harga beras bulog di pasaran berkisar Rp 45 - 48 ribu dan untuk bulog jenis premium di jual berkisar Rp 55 ribu, dengan ketahanan beras hingga 6 bulan.

Untuk itu, Jefridin mengingatkan kepada para pelaku pasar, grosir dan pedagang, agar tidak melakukan penimbunan sembako, termasuk beras, karena akan ada sanksi tegas. "Kita juga mengimbau untuk tidak menaikkan harga sembako secara signifikan, agar ketersediaan dan stabilitas harga pangan masyarakat dapat terjaga dan merata di Kota Batam," tegasnya.

Editor: Gokli

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit