BATAMTODAY.COM, Batam - Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Nasional Demokrat (NasDem) Provinsi Kepri, Muhammad Rudi, marah besar setelah anggota DPRD Batam dari Fraksi NasDeM Azhari David Yolanda ditangkap kasus narkoba.
"Saya baru dapat kabar pagi ini, kurang ajar anak itu," kata Rudi sembari meninggalkan kegiatan Musrembang Tingkat Kelurahan Belian, Kecamatan Batam Kota, di Hotel Sidney, Kamis (26/1/2023).
Wali Kota Batam itu pun menolak berkomentar lebih lanjut terkait kasus tersebut dan memilih meninggalkan lokasi.
Sebagaimana diketahui, Sekertaris Komisi II DPRD Batam, Azhari David Yolanda (ADY) dari Fraksi Partai Nasdem diringkus petugas Satresnarkoba Polresta Barelang di kamar salah satu hotel di bilangan Jodoh, Rabu (25/1/2023).
ADY diamankan bersama satu wanita muda berinisial NT yang berprofesi sebagai lady companion (LC). Dari penggerebekan tersebut, petugas berhasil mengamankan barang bukti berupa narkotika jenis sabu seberat 0,68 gram.
Hingga saat ini, Azhari David Yolanda dan teman wanitanya sudah ditahan di sel tahanan Polresta Barelang. Tidak itu saja, ADY juga berpotensi terkena Pergantian Antar Waktu (PWA) di kursi DPRD Kota Batam.
Pada Pemilu 2019 lalu, Azhari David Yolanda yang maju dari Daerah Pemilihan (Dapil) Batam 6 (Sekupang-Belakangpadang) memperoleh suara terbanyak yakni 6.151 suara. Untuk urutan kedua diduduki Rival Pribadi dengan perolehan suara 3.915.
Editor: Yudha