BATAMTODAY.COM, Batam - Mantan Wakil Presiden Indonesia ke-10 dan ke-12, Jusuf Kalla melakukan kunjungan ke Kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Kamis (19/1/2023).
Kedatangan Jusuf Kalla di Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang ini disambut secara langsung oleh Gubernur Kepri, Ansar Ahmad dan Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kepri, Isdianto.
"Pak Ketua Umum PMI, Jusuf Kalla melakukan kunjungan ke Tanjungpinang untuk melantik Dewan Kehormatan dan Pengurus PMI Provinsi Kepri masa bhakti 2022-2027 di Gedung Daerah Tanjungpinang," kata Isdianto ketika dihubungi melalui telepon selulernya, Kamis (19/1/2023).
Selain disambut Ansar Ahmad dan Isdianto, Jusuf Kalla juga disambut Forkopimda Kepri, Tim Percepatan Pembangunan, para Asisten, serta Kepala OPD Pemprov Kepri.
Editor: Gokli