logo batamtoday
Jum'at, 17 Mei 2024
JNE EXPRESS


Warga Binaan Rutan Kelas IIA Batam Gembira Sambut Hari Raya Iduladha
Minggu, 10-07-2022 | 18:04 WIB | Penulis: Irwan Hirzal
 
Suasana saat warga binaan Rutan Kelas IIA Batam sedang melaksanakan sholat Iduladha. (Foto: Ist)  

BATAMTODAY.COM, Batam - Allaahu Akbar, Allaahu Akbar, Allaahu Akbar. Gema akbir berkumandang dari Masjid At Taubah, Minggu (10/7/2022) pagi. Pejabat struktural, staff kantor, petugas jaga dan sebanyak 319 Warga Binaan Pemasyatarakatan (WBP) Rutan Batam melaksanakan shalat Iduladha bersama.

Tepat pada hari ini, seluruh umat muslim di dunia tengah merayakan hari Raya Idul Adha 1443 H, begitu juga dengan warga binaan yang sedang menjalani pembinaan di Rutan Kelas IIA Batam.

Tahun ini, Rutan Kelas IIA Batam memotong hewan kurban sebanyak 6 ekor, terdiri dari 1 ekor sapi dan 5 ekor kambing yang merupakan bantuan dari Pemerintah Kota Batam, Bank BRI, BNI, Pengadilan Negeri Kota Batam, Batam Pos, dan Bright PLN.

Kepala Rutan Kelas IIA Batam, Yan Patmos mengucapkan selamat Iduladha 1443 H bagi seluruh warga binaan maupun petugas Rutan Kelas IIA Batam.

"Selamat merayakan hari raya Iduladha 1443 H bagi seluruh warga binaan, juga petugas Rutan Batam, kegiatan ini sebagai wujud ketaqwaan kita kepada Tuhan Yang Maha Esa, juga sebagai pelaksanaan pembinaan kerohanian dan kepribadian bagi warga binaan semua," ujarnya.

Sholat Idul Adha 1443 H diisi ceramah oleh Ustadz Zulfitri, S.Ag, M.Pdi dari Persatuan Mubalig Batam (PMB) Kecamatan Sagulung Batam. Dalam Khutbahnya, disampaikan sejarah singkat Nabi Ibrahim AS.

Di dalamnya terdapat perintah untuk melaksanakan qurban. Perintah berqurban sendiri berkaitan dengan kisah ketulusan dan totalitas dalam berqurban di dalam mengarungi kehidupan oleh Nabi Ibrahim dan putranya, Nabi Ismail. Nabi Ibrahim diperintahkan oleh Allah untuk menyembelih putranya tercinta, Nabi Ismail. Tapi, kemudian diganti oleh Allah SWT dengan seekor kambing kibas yang gemuk.

Editor: Dardani

Bawaslu Bintan

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit