logo batamtoday
Minggu, 05 Mei 2024
JNE EXPRESS


Harbour Front Dibuka, 4 Operator Kapal Feri Layani 43 Trayek Singapura-Batam Per Hari
Rabu, 15-06-2022 | 12:28 WIB | Penulis: Aldy
 
Kadishub Kepri, Junaidi bersama Kadispar Kepri, Buralimar didampingi kepolisian dan operator kapal feri, saat memantau pelayaran perdana Wisaman dari Pelabuhan Harbour Front menuju Pelabuhan Internasional Batam Center, Rabu (15/6/2022). (Foto: Aldy)  

BATAMTODAY.COM, Batam - Trayek kapal feri Singapura-Batam meningkat drasti, menyusul telah dibukanya Pelabuhan Harbour Front pada Rabu (15/6/2022).

Total pelayaran dari 4 operator kapal feri yang melayani pelayaran Singapura-Batam per harinya mencapai 43 trayek. Terdiri dari Majestic Ferry (Harbour Front - Batam Center 9 kali); Sindo Ferry (Harbour Front - Batam Center 9 kali); Batam Fast Ferry (Harbour Front - Batam Center 9 kali); dan Horizon Ferry (Harbour Front - Harbour Bay 8 kali). Kemudian, Majestic Ferry (Batam Center - Tanah Merah 3 kali); Sindo Ferry (Batam Center - Tanah Merah 3 kali) dan Batam Fast Ferry (Nongsa Pura - Tanah Merah 2 kali).

Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Kepri, Junaidi, menuturkan, Gubernur Ansar Ahmad saat pertemuan dengan 4 operator kapal feri agar memberikan pelayanan terbaik kepada Wisman. Sebab, perjuangan dibukanya pelayaran internasional yang sudah sempat tutup 2 tahun, tidak lah mudah, tentunya harus dapat dijaga.

"Wisman yang berkunjung ke Batam dari Malaysia juga menjadi perhatian bagi Gubernur Ansar, pada intinya Pemprov Kepri sudah berjuang dari tahap ke tahap agar perekonomian kembali pulih, salah satunya melalui dunia pariwisata," ungkap Junaidi, saat memantau pelayaran perdana Harbour Front di Pelabuhan Internasional Batam Center.

Sementara Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kepri, Burhalimar, menyambut baik atas beroperasinya kembali sejumlah operator kapal. Baginya, ini imbas yang sangat positif dari dibukanya kembali Pelabuhan Internasional Harbour Front Singapura menuju Batam.

"Kita optimis sejumlah momentum untuk membangkitkan kembali dunia pariwisata sudah dilakukan Pemprov Kepri. Ke depan masih ada PR yang harus kita kerjakan, agar kunjungan Wisman semakin meningkat," ujar Burhalimar.

Birokrat senior Pemprov Kepri ini, melanjutkan, untuk lebih memajukan dunia pariwisata, baik jumlah Wisman maupun pendukung pariwisata lainnya, pihaknya saat ini terus berupaya melakukan terobosan yang bersifat bisa menarik animo wisatawan. "Salah satu yang masih kita perjuangkan itu adalah bebas Visa bagi sejumlah negara, bebas asuransi bagi Wisman sudah terwujud, kemudian fasilitas pendukung pariwisata terus kita genjot, agar masyarakat bisa menikmati imbas positifnya, lalu perekonomian terus membaik," harap Burhalimar.

Ia mengimbau kepada seluruh masyarakat, terutama yang bersentuhan langsung dengan kegiatan pariwisata, agar tetap mentaati protokol kesehatan. "Kita masih mengacu pada addendum SE nomor 19 tahun 2022 untuk PPLN. Selebihnya, mari kita sama-sama menjaga prokes yang ketat," tutup Burhalimar.

Editor: Gokli

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit