logo batamtoday
Rabu, 18 September 2024
BANK BRI


Masyarakat Berharap Pemerintah Segera Tetapkan Lahan TPU Baru di Bintan Utara
Senin, 30-05-2022 | 18:48 WIB | Penulis: Harjo
 
Survey lahan yang dimohonkan untuk dijadikan tempat pemakaman umum (TPU) di Kecamatan Bintan Utara. (Istimewa)  

BATAMTODAY.COM, Bintan - Masyarakat Bintan Utara berharap Kementerian Kehutanan (Kemenhut) segera menetapkan lahan untuk tempat pemakaman umum (TPU) yang baru. Mengingat lahan pemakanan saat ini sudah penuh.

Selain itu, juga telah dilakukan survey oleh tenaga ahli dari Perguruan Tinggi Riau terhadap lahan yang dimohonkan untuk TPU.

"Kita berharap agar pemerintah segera menetapkan lahan TPU yang sudah di dilakukan telaah tersebut. Karena saat ini, keberadaan pemakaman umum selain di Kampung Kamboja, jarak sangat jauh dari Tanjunguban seperti di TPU Firdaus yang ada di kecamatan Serikuala Lobam yang jaraknya sekitar 8 Km dari Tanjunguban," ungkap Sihol Sinaga salahsatu penasehat tim pembentukan TPU baru Bintan Utara.

Dikatakan, untuk lahan di lokasi pemakaman di kampung Kamboja sudah penuh. Sehingga salah satu solusinya, memang lokasi TPU baru harus digesa untuk bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk pemakaman.

Sementara itu, Plt Camat Bintan Utara Deny Irman Susilo menyampaikan, info lisan yang diterima bahwa Dinas PUPR Kabupaten Bintan telah menerima hasil telaah tenaga ahli dari Perguruan Tinggi Riau.

Begitu juga untuk hasilnyasudah dikirimkan ke Kementerian Kehutanan RI di Jakarta. Hingga saat ini masih menunggu tindaklanjut rekomendasi dari Kemenhut terkait perubahan status lahan yang dimohonkan.

Dimana sebelumnya, Deny Irman Susilo menyampaikan, penetapan tempat pemakaman umum di Kecamatan Bintan Utara masih menunggu kajian dari tim ahli.

Sejauh ini, tim ahli dari salah satu universitas di Riau, sudah mengambil sample tanah, tanaman, sumber air dan lainnya. Sampel ini akan dianalisa termasuk jarak aman terkait peresedian air atau sumber air masyarakat.

Rekomendasi dari Bupati Bintan saat itu, ada tiga lokasi yang ditunjuk, dan berjalannya waktu lokasi pemakaman muncul lokasi yang keempat atau yang diusulkan oleh tim pekerja TPU Bintan Utara. Informasinya lokasi TPU dipindahkan ke titik keempat. Salah satu alasan, karena lokasi sebelumnya berada di tengah yang harus mengeluarkan ada anggaran pembuatan jalan.

Lanjutnya, mengenai persoalan lahan nantinya akan diserahkan kepada pemegang kebijakan, agar tidak terjadi pro dan kontra, mengingat pentingnya TPU Bintan Utara.

"Kegiatan survei dilaksanakan dengan mengambil titik koordinat sesuai usulan dari Tim Pekerja TPU Bintan Utara," tutupnya.

Editor: Yudha

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit