logo batamtoday
Senin, 06 Mei 2024
JNE EXPRESS


Utusan Minta Bank Riau Kepri Transparan Terkait Kasus Skimming ATM Nasabahnya
Selasa, 10-05-2022 | 18:04 WIB | Penulis: Aldy
 
Anggota Komisi I DPRD Batam, Utusan Sarumaha. (Foto: Aldy)  

BATAMTODAY.COM, Batam - Kasus skimming yang dialami nasabah Bank Riau Kepri di Batam, mendapat perhatian khusus dari anggota Komisi I DPRD Batam, Utusan Sarumaha. Bahkan, Utusan berharap Bank Riau Kepri bertanggungjawab atas peristiwa itu.

"Pada prinsipnya nasabah menabung untuk aman dan nyaman, bukan malah sebaliknya seperti saat ini yang terjadi," ungkap Utusan, Selasa (10/5/2022).

Politisi Partau Hanura itu, mengatakan, perlu adanya informasi yang terbuka untuk nasabah agar mendapatkan penjelasan secara detail dan akurat. Dia juga meminta agar kasus ini diungkap secara jelas dan transparan.

"Kami minta penyebab peristiwa ini harus terungkap secara jelas. Apakah karena sistem yang error atau ada kesengajaan atau kelalaian dari pihak perbankan atau karena perbuatan kejahatan dilakukan pihak oleh lain? Ini harus dijelaskan secara transparan," kata dia.

Anggota Komisi yang membidangi hukum itu, melanjutkan, jika penyebabnya sudah ditemukan oleh pihak Bank Riau Kepri dan ditemukan adanya unsur pidana, maka sebaiknya pihak Bank Riau Kepri menyampaikan laporan kepada pihak yang berwajib.

"Bila ditemukan ada unsur pidana, seharusnya Bank Riau Kepri membuat laporan ke pihak kepolisian," ujarnya.

Menurutnya, peristiwa ini tentu sebagai bahan evaluasi bagi Bank Riau Kepri dan perbankan lainnya, agar ke depan tetap menjaga keamanan dan kenyamanan tabungan nasabah. "Harapannya, ke depan peristiwa seperti ini tidak terulang kembali sehingga tidak menimbulkan kegelisahan bagi para nasabah yang lain," tutup dia.

Editor: Gokli

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit