logo batamtoday
Selasa, 10 September 2024
BANK BRI


Bukber dengan Pimpinan PT BRC Lagoi, PWI Bintan Komit Dukung Kebangkitan Pariwisata
Kamis, 14-04-2022 | 13:20 WIB | Penulis: Syajarul Rusydy
 
Pawa wartawan Bintan saat menggelar acara buka puasa bersama di Kawasan Pariwisata Lagoi Bintan. (Foto: Syajarul Rusydy)  

BATAMTODAY.COM, Bintan - Sejumlah wartawan dari sejumlah media yang bertugas di Bintan, berbuka bersama (buker) dengan Manajemen PT Bintan Resort Cakrawala (BRC) di Treetops Banyan Tree Bintan, Rabu (13/4/2022).

GM Admin Finance PT BRC, Hebron Habeahan, di sela-sela bukber, mengatakan momen bukber merupakan sarana untuk meningkatkan kerjasama yang selama sudah terjalin dengan baik.

Mengingat selama dua tahun terakhir, kondisi dunia pariwisata mengalami keterpurukan akibat pandemi Covid 19. Namun dengan sudah mulai adanya kelonggaran, seiring mulai meredanya Covid-19, semoga dunia pariwisata bisa kembali bangkit.

"Kita berdoa bersama agar pandemi segera berlalu. Saat ini sudah mulai ada kelonggaran, salah satunya dengan Singapura sebagai market utama pariwisata Bintan, sudah mulai buka mulai Februari 2022, dan hingga April terus mengalami peningkatan," ujarnya.

Selain itu, trasportasi laut saat ini juga sudah berjalan setiap hari, dengan kapasitas penumpang juga terus meningkat. Semoga nantinya, bisa dunia pariwisata kembali bangkit seperti sebum Covid 19.

Sebaliknya, hingga saat ini kewajiabn PCR yang diterapkan kepada wisatawan, dinilai masih memberatkan wisatawan yang akan masuk ke Indonesia.

Diharapkan, ke depan kebijakan dan kemudahan bisa memacu kembali bangkit dan majunya dunia pawisata, yang sebelumnya sebagai salahsatu penyumbang terbesar Pendapatan Asli Daerah (PAD) Bintan.

Sementara itu, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bintan, Harjo W mengatakan, pihaknya berharap agar siratulrahmi melalui bukber di bulan Ramdhan 1443 H ini menjadi momentum untuk meningkatkan kerjasama secara profesional antara insan media dan pengelola Kawasan Pariwisata Lagoi (KPL) Bintan.

"Sebelum pandemi Covid 19 melanda, kerjasama antara insan media dan pengelola kawasan sudah terjalin dengan sangat baik. Semoga dengan muali meredanya Covid 19, ini menjadi awal kebangkitan dan kemajuan kembali dunia pariwisata di Bintan," harapnya.

Ditambahkannya, pengurus PWI Bintan selalu dan akan terus mendukung agar dunia pariwisata khususnya Kawasan Pariwisata Lagoi dan Bintan pada umumnya. Agar bisa cepat kembali bangkit dari keterpurukan, kembali berkembang dan maju.

Turut hadir dalam acara berbuka puasa bersama tersebut, GM Operations PT BRC
Prakash Nair, Manager General Affairs A. Yani, serta sejumlah pimpinan dan staff BRC lainnya.

Editor: Dardani

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit