logo batamtoday
Minggu, 12 Januari 2025
Panbil Group


UPN Veteran Sukses Gelar UKW Angkatan Pertama Wartawan Pelalawan Riau
Jumat, 01-04-2022 | 14:12 WIB | Penulis: Redaksi
 
Wakil Bupati Pelalawan Riau, H. Nasarudin, SH (peci merah) dan Ketua DRPD Pelalawan Riau, Baharuddin, SH dan para penguji UKW UPN Veteran Yogyakarta. (Foto: Ist)  

BATAMTODAY.COM, Pelalawan - Lembaga Penguji Kompetensi Wartawan (LPKW) Universitas Pembangunan Nasional (UPN) Veteran Yogyakarta menggelar Uji Kompetensi Wartawan (UKW) angkatan pertama di Pelalawan Provinsi Riau, 29-30 Maret 2022.

UKW angkatan pertama wartawan Pelalawan ini diikuti 39 orang perserta yang dibagi ke dalam 7 kelompok. Semuanya, katagori wartawan jenjang muda. UKW yang digelar di auditorium Kantor Bupati Pelalawan itu hasil kerjasama dengan Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Pelalawan Riau.

Sebelumnya, UKW yang diikuti oleh para wartawan dari Pelalawan, Siak, Pekanbaru dan Sumatera Utara itu, diawali dengan Pra-UKW pada hari Senin, 28 Maret 2022 di tempat yang sama.

Materi Pra-UKW disampaikan oleh Direktur LPKW UPNVY, Dr. Susilastuti. "Ini adalah UKW angkatan pertama wartawan Pelalawan, antusiasme mereka untuk mengikuti UKW sangat bagus, semoga ini menjadi modal mereka untuk dapat meraih hasil yang terbaik saat UKW nanti," ujar Susilastuti, seusai menyampaikan materi Pra-UKW.

Sementara itu, Wakil Bupati Pelalawan Riau, H. Nasarudin yang hadir bersama dengan Ketua DRPD Pelalawan Riau, Baharuddin, SH mendatangi satu per satu wartawan peserta UKW yang sedang menyelesaikan tugas mata uji.

Tampak Nasarudin memberi semangat dan support yang tulus kepada para wartawan yang sebagian telah kenal baik. "Semangat ya, semangat," ujarnya sambil menyalami mereka satu persatu.

H. Nasarudin juga menyampaikan permohonan maaf Bupati Pelalawan, H. Zukri yang tak bisa hadir dan menyaksikan kegiatan UKW angkatan pertama ini, karena sedang menjalankan ibadah umroh.

Pada saat penutupan, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Pelalawan, Hendri Gunawan AP mengatakan, UKW ini penting bagi para wartawan, termasuk wartawan Pelalawan. Karena wartawan adalah profesi yang terhormat dan penting, sehingga perlu ada standar kompetensi yang terukur.

"Bagi peserta yang belum kompeten, jangan berkecil hati. Dan bagi yang dinyatakan lulus dan kompeten, agar lebih profesional dalam bekerja," ujarnya.

Kegiatan UKW angkatan pertama di Pelalawan ini menjadi awal yang baik, dan akan diikuti dengan UKW angkatan selanjutnya.

Editor: Dardani

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2025 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit