BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) mencatat 90 persen dari pasien Covid-19 di wilayah itu tertular varian Omicron.
Juru Bicara Satgas Penanganan covid-19 Kepri Tjetjep Yudiana mengatakan berdasarkan data kasus aktif covid-19 di Kepri mencapai 3.954 orang.
Kasus aktif ini tersebar di Batam 2.358 orang, Tanjungpinang 753 orang, Bintan 425 orang, Karimun 185 orang, Anambas 122 orang, Lingga 24 orang, dan Natuna 87 orang.
"Berdasarkan hasil penelitian tim medis melalui uji sampel, 90 persen dari 3.954 orang pasien covid-19 di Kepri, tertular Omicron," ujar Tjetjep Yudiana, Minggu (27/2/2022).
Tjetjep menjelaskan 244 orang warga yang tinggal di wilayah itu sembuh dari covid-19. Total pasien covid-19 sejak pandemi Maret 2020 sampai sekarang menjadi 53.678 orang.
Total jumlah warga Tanjungpinang yang meninggal dunia akibat covid-19 sejak pandemi sampai sekarang mencapai 406 orang. Sedangkan Batam 862 orang, Bintan 182 orang, Karimun 164 orang, Anambas 47 orang, Lingga 85 orang, dan Natuna 42 orang.
Ia mengimbau masyarakat mengurangi aktivitas di luar rumah, terutama untuk hal yang kurang penting. Selain itu, warga harus tetap konsisten menerapkan protokol kesehatan.
"Kami ingatkan warga untuk meningkatkan imun tubuh, menghindari keramaian, dan dukung program vaksinasi covid-19," katanya.
Editor: Surya