logo batamtoday
Selasa, 26 November 2024
Panbil Group


50 PMI Ilegal Tenggelam di Perairan Malaysia, 17 Orang Belum Ditemukan
Jumat, 17-12-2021 | 18:36 WIB | Penulis: Syajarul Rusydy
 
Pencarian PMI Ilegal yang tenggelam di Perairan Malaysia. (Ist)  

BATAMTODAY.COM, Bintan - Pencarian terhadap korban speedboat pengangkut PMI ilegal di Perairan Malaysia masih terus berlangsung. Kali ini, pencarian melibatkan Tim Gabungan dengan menyisir Perairan Perbatasan Indonesia-Malaysia, Jumat (17/12/2021).

Adapun speedboat SB Pancung pengangkut 50 PMI ilegal tenggelam di Perairan Malaysia pada Rabu (15/12/2021). Dari total penumpang, 14 orang ditemukan selamat, 19 orang meninggal dunia dan 17 orang dalam pencarian.

"Masih ada 17 orang lagi dalam pencarian Tim Gabungan saat ini," ujar Kepala Basarnas Tanjungpinang, Miswadi.

Tim SAR Gabungan bergerak dari Posko menggunakan 2 KanSAR dan speedboat TNI AL dengan jumlah personel 19 orang.

Pencarian ini juga melibatkan unsur KanSAR Tanjungpinang, MRSC Johor Bahru, TNI AL, TNI AD, Bakamla Batam, Polairud Polda Kepri, Polair Polres Bintan, UPP Tanjunguban dan HNSI Bintan.

Editor: Gokli

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit