logo batamtoday
Minggu, 24 November 2024
Panbil Group


Ribuan Pelaku Parekraf di Batam sudah Divaksin Covid-19
Rabu, 09-06-2021 | 19:36 WIB | Penulis: Paskalis RH
 
Kadisbudpar Kota Batam, Ardiwinata. (Dok Batamtoday.com)  

BATAMTODAY.COM, Batam - Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam, Ardiwinata mengatakan hingga saat ini sudah ribuan pelaku pariwisata telah menerima vaksinasi untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kota Batam.

"Sejauh ini ribuan pelaku pariwisata, ekonomi kreatif (ekraf), dan budayawan telah menerima vaksinasi yang diinisiasi Disbudpar dan Dinas Kesehatan Kota Batam," kata Ardi, Rabu (9/6/2021).

Masih kata Ardi, dalam pelaksanaan kegiatan vaksinasi yang diselenggarakan di Golden Prawn, Bengkong pada Selasa (8/6/2021) kemarin, pihaknya menargetkan 1.500 pelaku pariwisata mendapatkan vaksinasi.

Sebelum melakukan kegiatan vaksinasi di Golden Prawn, ujarnya, pihak Disbudpar telah menyelenggarakan penyuntikan vaksin bagi 5.000 pelaku pariwisata, ekraf dan budayawan di kawasan wisata Nongsa dan kawasan wisata Kampung Bule, Nagoya.

Pemberian vaksinasi kepada para pelaku pariwisata, kata dia, merupakan salah satu upaya Pemerintah Kota Batam untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

"Semoga dengan banyaknya warga yang divaksin Covid-19, maka kota yang kita cintai ini segara terbebas dari pandemi, dan ekonomi segera pulih sehingga pariwisata Batam juga kembali bergeliat," kata Ardi.

Pada saat penyelenggaraan vaksinasi Covid-19 yang kedua ini, kata Ardi, pihaknya tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat, di antaranya wajib memakai masker, mencuci tangan dengan hand sanitizer, dan menjaga jarak.

Dengan diberikannya vaksinasi ke pelaku pariwisata, Ardi pun berharap para wisatawan baik lokal maupun mancanegara kembali memiliki kepercayaan untuk melakukan kunjungan ke Kota Batam.

"Mudah-mudahan kita mendapat kepercayaan dari para wisatawan agar secepatnya kembali melakukan perjalanan wisata ke Batam," harap Ardi.

Kepada masyarakat Kota Batam, Ardi memberikan imbauan agar tetap menerapkan protokol kesehatan 5 M yakni memakai masker, mencuci tangan dengan sabun dan hand sanitizer, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas. Menurutnya vaksin Covid-19 bukan obat, namun vaksin dapat membentuk imun tubuh.

"Saya mengimbau kepada masyarakat untuk selalu bergaya hidup sehat, selalu menerapkan prokes yang dianjurkan pemerintah agar dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19," pungkasnya.

Editor: Gokli

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit