BATAMTODAY.COM, Batam - Polda Kepri dan Polres jajaran meningkatkan kewaspadaan pasca-penyerangan terduga teroris di Mabes Polri, Rabu (31/3/2021).
Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Hary Goldenhardt, mengatakan, peningkatan pengawasan dan kewaspadaan di lingkup Polda Kepri dan Polres jajaran berdasarkan intruksi Kapolda Kepri Irjen Pol Aris Budiman.
"Yang jelas, terhadap bangunan Mako Polri, Polda dan Polresta jajaran sudah ada SOP pengaman. Menyikapi apa yang terjadi di Jakarta, Kapolda Kepri mengintruksikan kepada semua personel Polda dan Polres jajaran agar meningkatkan kewaspadaan," kata Harry, Rabu (31/3/2021).
Sebelumnya, seorang terduga teroris ditembak mati saat memasuki komplek Mabes Polri di Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, sekira pukul 16.30 WIB.
Berdasarkan video yang beredar, penembakan tersebut terjadi ketika terduga teroris yang memakai baju hitam serta celana panjang terlihat mengacungkan senjata ke arah petugas kepolisian.
Tidak berselang lama, di lokasi tersebut terdengar suara beberapa kali tembakan dan menyebabkan terduga teroris tersebut tergeletak tidak bergerak.
Tak jauh dari posisi terduga teroris tersebut, terlihat buku berwarna kuning serta satu pucuk senjata api jenis pistol di tangan sebelah kanannya.
Belum diketahui secara pasti siapa dalang di balik tindakam teror yang dilakukan di Mabes Polri tersebut. Belum ada statmen resmi dari pihak kepolisian.
Editor: Gokli