logo batamtoday
Sabtu, 27 April 2024
JNE EXPRESS


Menurut Peneliti, Jenis Kain Ini Paling Bagus Dijadikan Masker
Sabtu, 04-07-2020 | 12:36 WIB | Penulis: Redaksi
 
Ilustrasi masker.  

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Di tengah pandemi COVID-19, pemerintah mewajibkan agar masyarakat yang keluar rumah memakai masker kain demi menghindari penularan. Terkait hal tersebut, sebagian di antara kita mungkin penasaran kain jenis apa yang paling bagus untuk dijadikan masker.

Tim peneliti dari Florida Atlantic University menjawab bahan masker kain terbaik adalah dua lapis katun. Hal ini diketahui setelah peneliti melakukan eksperimen berbagai jenis model masker mulai dari yang dibuat dengan sapu tangan, bandana, hingga kain kaus.

"Sudah ada studi yang melihat efektivitas alat standar medis, namun masih sedikit informasi yang kita miliki terkait masker kain yang memang paling mudah diakses saat ini," kata pemimpin studi Siddhartha Verma seperti dikutip dari CNN, Sabtu (4/7/2020).

Dalam eksperimen peneliti melihat orang yang batuk saat menggunakan masker kain katun dua lapis dapat mengeluarkan droplet atau percikan liur sampai jarak sekitar 6 sentimeter. Sementara orang yang memakai masker bandana bisa mengeluarkan droplet sampai 91 sentimeter dan yang memakai masker sapu tangan mengeluarkan droplet sampai 38 sentimeter.

"Kami berharap visualisasi yang disajikan dalam studi ini dapat membantu merasionalkan alasan rekomendasi jaga jarak sosial dan memakai masker," lanjut Siddhartha.

Studi ini telah dipublikasi di jurnal Physics of Fluids.

Sumber: Detik.com
Editor: Yudha

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit