logo batamtoday
Sabtu, 16 November 2024
Panbil Group


Gagal karena Perencanaan Bisnis Tak Tepat? Temukan Solusinya di ZoomBA
Rabu, 05-08-2020 | 10:31 WIB | Penulis: Redaksi
 
Zoom bersama ATB (ZoomBA). (Foto: Istimewa)  

BATAMTODAY.COM, Batam - Sering gagal mengembangkan bisnis karena perancanaan tidak tepat? Atau sulit eksis di tengah persaingan karena rencana bisnis tidak bisa menjawab tantangan? Zoom Bersama ATB (ZoomBA) akan menghadirkan solusinya.

ZoomBA akan membahas 'Perencanaan yang Matang Modal Sebagai Pemenang - Amat Victoria Curam', bersama Presiden Direktur ATB, Ir Benny Andrianto Antonius MM. Webinar ini akan diselenggarakan pada Selasa, 11 Agustus 2020 mendatang.

"Webinar ini sangat tepat diikuti oleh para Kepala Bagian, Manager, dan Eksekutif Perusahaan. Juga para pelaku usaha yang ingin mendapatkan insight yang tepat untuk menjalankan bisnis dengan perencanaan yang tepat," ujar Head of Corporate Secretary ATB, Maria Jacobus.

Webinar ZoomBA kali ini akan dibuka dalam 2 sesi. Sesi pertama Pukul 10.00-12.00 WIB, dan sesi kedua Pukul 15.00-17.00 WIB. Masing-masing sesi terbatas hanya untuk 50 orang peserta.

Pendaftaran dapat dilakukan melalui website: https://zoomba.atbbatam.com. Peserta umum akan dikenakan biaya investasi senilai Rp 250 ribu, sementara untuk kalangan Mahasiswa dan Akademisi senilai Rp 150 ribu.

Biaya investasi bisa dikirimkan langsung ke Rekening Bank Mandiri, No. 109-0070-222-229 Atas nama PT. Adhya Tirta Batam.

"Anda akan mendapat kesempatan berinteraksi lebih luas dengan narasumber dalam sesi kali ini. Selain itu, peserta juga akan mendapatkan sertifikat dan buku Kopi Benny edisi pertama. Jangan lewatkan kesempatan langka ini," jelas Maria.

Menjadi pemenang adalah impian semua orang. Namun, banyak tak bisa meraih kemenangan tersebut. Justru beberapa perusahaan mengalami kegagalan. Padahal memiliki sumber daya yang sangat baik dan memadai.

Hal ini terjadi karena kegagalan membuat perencanaan yang tepat. Sehingga, sumber daya yang memadai tidak memberikan nilai tambah bagi kemajuan perusahaan. Di beberapa kasus, justru malah membebani perusahaan.

"Karena itu perencanaan bisnis menjadi hal yang sangat menentukan kelangsungan bisnis Anda kedepan. Perencanaan yang salah, akan membuat Anda tidak mampu berkompetisi," jelas Maria.

Dalam Webinar ini, peserta akan mendapatkan wawasan untuk mendesain sebuah perencanaan yang baik, efektif, efisien dan dapat memberikan hasil maksimal. Juga mengoptimalkan sumber daya yang tersedia, sehingga dapat mengurangi potensi kegagalan yang mungkin terjadi.

"Dengan perencanaan yang tepat, Anda akan memperoleh hasil yang memuaskan di tengah kesulitan," tuturnya.

Jangan lewatkan kesempatan untuk berdiskusi secara interaktif dengan narasumber terbaik. Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi 08117005637 (M. Arif Junaedy), 08127000271 (Emilna Tesra).

Editor: Yudha

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit