logo batamtoday
Sabtu, 20 April 2024
JNE EXPRESS


Jaga Kondusifitas, Polda Kepri Razia Kawasan Rawan Aksi Premanisme di Kota Batam
Jum\'at, 03-02-2023 | 17:56 WIB | Penulis: Putra Gema Pamungkas
 
Personil Polda Kepri razia kawasan rawan kejahatan di Kota Batam. (Istimewa)  

BATAMTODAY.COM, Batam - Polda Kepulauan Riau (Kepri) lakukan penyisiran dan pengecekan di tempat-tempat rawan aksi premanisme dan tindak kejahatan guna menjaga keamanan di Kota Batam.

"Kami melakukan pengecekan di tempat-tempat yang rawan dengan aksi premanisme dan tindak kejahatan. Kegiatan ini kami lakukan setiap hari," kata Kasubdid Jatanras Polda Kepri AKBP Robby Topan Manusiwa saat dihubungi melalui telepon selulernya, Jumat (3/2/2023).

Robby menjelaskan, kegiatan ini dilakukan atas perintah Kapolda Kepri Irjen Tabana Bangun untuk menjaga keamanan dan ketetiban masyarakat terutama dari aksi premanisme dan tindak kejahatan lainnya.

Lanjut Robby, dalam kegiatan itu pihaknya belum ada melakukan penangkapan karena mengedepankan tindakan secara humanis dan persuasif yaitu dengan memberikan teguran kepada orang-orang yang terjaring razia.

"Sifatnya masih berupa teguran saja bagi orang-orang yang mungkin hanya sekedar duduk-duduk di tepi jalan, tapi kalau sudah terlibat pencurian, maka itu akan kami tangkap," ujarnya.

Kegiatan ini kata dia, akan dilakukan setiap hari di tempat-tempat yang berbeda yang dirasa rawan dengan aksi premanisme dan tindak kejahatan.

"Kegiatan ini kami lakukan setiap hari, agar masyarakat aman dari aksi premanisme dan tindak kejahatan yang ada di wilayah Kepri," tutupnya.

Editor: Yudha

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit