logo batamtoday
Jum'at, 29 Maret 2024
JNE EXPRESS


Ruang Belajar Tak Berdinding
Uba Ingan Berharap Pemprov Kepri Segera Renovasi Gedung SMAN 25 Batam
Sabtu, 14-05-2022 | 10:36 WIB | Penulis: Putra Gema
 
Miris. Begini ruang belajar SMAN 25 Batam, hanya berupa ruangan terbuka tanpa ada dinding, di Kecamatan Bengkong. (Putra/BTD)  

BATAMTODAY.COM, Batam - SMA Negari 25 Batam di Kecamatan Bengkong akan direnovasi menggunakan dana alokasi khusus (DAK) sebanyak Rp 2,8 miliar di tahun 2022 ini. Renovasi ini dinilai memang sudah seharusnya dilakukan menyusul kondisi ruang kelas yang terbatas dan memprihatinkan.

Terkait dengan renovasi itu, Kadis Kominfo Kepri, Hasan pun membenarkannya. Di mana, kata dia, Pemprov Kepri sudah menganggarkan Rp 2,8 miliar untuk renovasi SMAN 25 Batam dari DAK 2022.

Dijelaskannya, bangunan yang belum siap itu dikarenakan sebelumnya perencanaan penganggaran sudah dilakukan pada tahun 2020 dan akan dikerjakan tahun 2021.

"Tetapi ternyata bertahap pengerjaannya karena besar biayanya. Jadi di tahun 2021 belum siap, makanya akan dilanjutkan di tahun 2022," kata Hasan, Jumat (13/5/2022).

Sementara itu, anggota Komisi I DPRD Kepri, Uba Ingan Sigalingging mengatakan, renovasi SMAN 25 Batam harusnya juga menggunakan APBD Kepri. "Harusnya DAK itu hanya pendamping, anggaran pokoknya dari APBD," kata Uba.

Dikatakan Uba, jika menggunakan DAK sebagai anggaran pokok melakukan renovasi, tentu kurang akan berdampak pada terhentinya proses renovasi, jika tahapannya melewati batas waktu, yakni hingga akhir tahun 2022.

"Kalau terkait pebangunan yang anggaran dari DAK, pembangunan harus dilakukan dengan tepat waktu karena jika dibangun tidak selesai sampai akhir tahun, maka anggarannya akan dikembalikan ke Pemerintah Pusat," kata Uba.

Menurut Uba, lebih baik jika Pemprov Kepri menganggarkan proses renovasi tersebut melalui anggaran APBD. "Jadi proses renovasi pasti berjalan lancar dan tidak ada kendala. Proses belajar mengajar pun berjalan lancar serta terhentinya proses pembangunan ruang kelas tidak kembali terulang di Kota Batam," tegasnya.

Untuk diketahui, SMAN 25 Batam saat ini memiliki ruang belajar 9 unit yang tidak memiliki tembok yang mengelilingi ruang kelas dan memiliki atap spandek tanpa plafon. Total siswa di sekolah tersebut mencapai 756 orang dan 176 siswa telah lulus.

Editor: Gokli

KPU BATAM

KPU BATAM

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit