logo batamtoday
Sabtu, 20 April 2024
JNE EXPRESS


Pernak-pernik Imlek Mulai Hiasi Kawasan Nagoya
Jumat, 14-01-2022 | 19:56 WIB | Penulis: CR-8
 
Pernak pernik hingga parcel Imlek di Nagoya. (Foto: Aldy)  

BATAMTODAY.COM, Batam - Suasana Imlek mulai terasa di Kawasan Pertokoan Nagoya. Meski hari raya umat Tionghoa itu masih sekitar dua pekan lagi, namun pernak-pernih yang didominasi warna Merah sudah mulai dipasang para warga di sana.

Memang, Kawasan Pertokoan Nagoya didominasi warga Tionghoa. Wajar saja, di kawasan itu sedikit lebih cepat memasang pernak pernik Imlek di banding tempat lainnya di Kota Batam.

Tak hanya pernak pernik yang terpasang, parcel untuk Imlek pun sudah mulai dipasarkan. Harga pacelnya pun bervariasi mulai dari Rp 150 ribu hingga Rp 1 juta ke atas, tergantung ukuran dan kualitasnya.

"Ini momenya menyabut Imlek, jadi parcel yang kita buat disesuaikan dengan Hari Raya Imlek. Selain parcel yang sudah siap jual, juga bisa dibuatkan sesuai pesanan," kata Dody, salah satu pekerja di toko yang menjual parcel Imlek, Jumat (14/1/2022).

Ia melanjutkan, bekerja membuat parcel sudah ditekuni lebih dari 10 tahun, namun bekerja di toko yang dikelola oleh bos barunya yang bernama Akheng ini terbilang baru. Dari segi penjualan untuk saat ini masih terbilang sepi.

"Biasanya seminggu sebelum hari H, baru banyak pelanggan yang datang," ujar dia.

Dengan melandainya kasus Covid-19 di Kota Batam, bahkan hari ini terbilang Batam masuk di Zona Hijau, baik Akheng maupun Dody optimis penjualan parcel tahun ini akan meningkat dibanding tahun sebelumnya. "Kita optimis tahun ini ada peningkatan penjualan, kita sudah mau masuk situasi normal, semoga semuanya bisa normal kembali seperti sebelum pandemi," harap Akheng.

Selain parcel dan pernak-pernik Imlek, toko yang dikelola Akheng ini juga menyediakan jeruk khas Imlek, dimana jeruk Imlek ini juga menjadi simbol persahabatan bagi suku Tionghoa. Untuk harga jeruk Imlek ini pun bervariasi sesuai dengan ukurannya, mulai dari harga Rp 150 ribu hingga Rp 250 ribu per kotak.

"Ada 4 jenis ukuran jeruk yang disediakan di toko ini, mulai dari ukuran S, M, L dan XL, harga sesuai dengan ukuran," sambung Dody.

Untuk warga Batam yang menyambut Hari Raya Imlek dan membutuhkan pernak-pernik, parcel dan jeruk khas Imlek, bisa langsung datang ke toko Sumber Rezeki yang terletak di bilangan Nagoya, tepatnya dibawah ex Hotel Sarijaya.

"Bagi warga Batam yang merayakan Imlek dan butuh parcel dan jeruk, baik untuk kebutuhan pribadi maupun untuk hadiah bisa datang ke toko kami, untuk parcel pelanggan bisa memesan yang isinya lebih eksclusive sesuai selera," pungkas Akheng.

Editor: Gokli

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit