logo batamtoday
Rabu, 24 April 2024
JNE EXPRESS


Jukir Liar Mulai Beraksi di Karimun, Dishub Jangan Tutup Mata
Kamis, 25-11-2021 | 19:37 WIB | Penulis: Freddy
 
Petugas Dishub Karimun saat monitoring aktivitas Jukir beberapa waktu lalu. (Foto: Freddy)  

BATAMTODAY.COM, Karimun - Juru parkir (Jukir) liar alias ilegal di sejumlah titik yang sempat 'dibekukan' Dishub Karimun, kembali beraksi. Mereka, memungut retribusi parkir dengan embel-embel atribut parkir Dishub.

Keberadaan Jukir liar ini tentu saja bakal merugiakan pendapatan daerah. Sebab, retribusi yang dipungut dari pengendara tak jelas bakal disetorkan ke mana, lantaran lokasi-lokasi sebelumnya dibekukan Dishub Karimun dari aktivitas Jukir.

Sekretaris Dishub Karimun, Apriyana tak bersidia merespon konfirmasi yang diajukan BATAMTODAY.COM, terkait keberadaan Jukir liar itu lewat pesan WhatsApp, Kamis (25/11/2021).

Sementara Kabid Lalu Lintas Jalan Dishub Karimun, Hairuddin yang juga dikonfirmasi terkait Jukir ilegal itu, menolak untuk memberikan komentar. "Tak enak kalau saya, nanti terlalu banyak komentar di media," kata Heru, sapaan akrabnya.

Untuk diketahui, terdapat 10 badan usaha yang telah melakukan perjanjian kerja sama dengan Dishub Karimun untuk memungut retribusi parkir di 24 lokasi Pulau Karimun dan 4 lokasi Pulau Kundur. Selain itu ada beberapa lokasi parkir yang sudah diusulkan ke Dinas Perhubungan Kabupaten Karimun untuk dikelola pada tahun 2022 mendatang.

Editor: Gokli

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit