logo batamtoday
Jum'at, 29 Maret 2024
JNE EXPRESS


Kapolsek Bintan Utara Ingatkan Kesiapan Masyarakat Terkait Bencana Alam
Selasa, 28-09-2021 | 11:50 WIB | Penulis: Harjo
 
Apel Kesiapan Bencana Di Mapolsek Bintan Utara, Selasa (28/9/2021). (Harjo/BTD)  

BATAMTODAY.COM, Bintan - Kapolsek Bintan Utara Kompol Suharjono mengingatkan masyarakat untuk siaga bencana alam yang bisa terjadi kapan saja.

"Masyarakat harus selalu siap dan siaga, akan bencana alam yang kapan pun bisa terjadi berbagai bentuk bencana," harap Suharjono dalam apel Kesiapan Bencana Di Mapolsek Bintan Utara, Selasa (28/9/2021).

Dikatakan, semua harus selalu mempersiapkan peralatan, apa yang harus dipersiapkan dalam menghadapi bencana yang terjadi. Terutama seperti dokumen penting dan lainnya, termasuk seperti pakaian dan lainnya.

"Pemetaan lokasi yang rawan juga sangat penting, termasuk mencari jalan keluar sebagai bentuk solusi, apabila terjadi," ujarnya.

Kebutuhan hidup sementara kenjelang tim penyelamat tiba, yg sering terjadi puting beliung, petir, banjir dan tanah longsor yang di luar prediksi.

Dalam hal tersebut, masyarkaat diingatkan untuk selalu mmempedomani tata ruang, tata wilayah, termasuk tidak mendirikan seperti bangunan di tepi pantai atau yang rawan terjadi bencana alam. Baik bencana angin puting beliung, tanah longsor dan lainnya. Artinya secara bersama tetap menjaga lingkungan agar tetap asli, agar pohon bisa menyerap air, guna meminimalir tanah longsor.

Dalam apel kesuapan bencana tingkat kecamatan, dihadiri oleh Camat Bintan Utara, Firman S, Camat Serikuala Lobam Anton Hata Wijaya, Camat Teluk Sebong Seri Heni Utami, sejumlah lurah, Kepala Desa, unsur TNI, Damkar dan Ormas serta lainnya.

Editor: Yudha

KPU BATAM

KPU BATAM

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit