logo batamtoday
Selasa, 05 November 2024
BANK BRI


Kapolres Karimun Lepas Keberangkatan Dandim 0317/TBK Naik Becak Motor
Senin, 22-01-2018 | 19:50 WIB | Penulis: Wandy
 
Kapolres Karimun, AKBP Agus Fajaruddin, melepas Dandim O317/TBK Letkol Inf I Gusti Ketut Artasuyasa (Foto: Wandy)  

BATAMTODAY.COM, Karimun - Saat melepas keberangkatan Letkol Inf I Gusti Ketut Artasuyasa, Dandim 0317/TBK yang dipercayakan menjabat Kasrem 023/Kawal Samudera Sibolga, Senin (22/1/2018), terlihat sinergitas antara TNI dan Polri di Karimun.

Letkol Inf I Gusti Ketut Artasuyasa dengan menggunakan becak motor bersama Kapolres Karimun, AKBP Agus Fajaruddin, disusul dengan iringan sepeda motor Danlanal TBK Letkol Laut (P) Totok Irianto, serta Dandim 0317/TBK Letkol Arm Rizal Analdie memancarkan kesan sinergitas antara TNI-Polri di Kabupaten Karimun.

"Beliau datang dalam kesederhanaan dan kita mengantarkannya dalam kesederhanaan pula, kita juga mengucapkan terima kasih kepada Letkol Inf I Gusti Ketut Artasuyasa atas pengabdiannya kepada masyarakat Karimun," kata Kapolres Karimun, AKBP Agus Fajarudin.

Dia juga menyatakan rasa terima kasih atas kerja samanya dalam menjalankan tugas serta peran sebagai Komandan Kodim 0317/TBK.

"Sinergitas TNI-Polri menjadi solid di Kabupaten Karimun karena mengurangi tindak kriminal yang ada di Karimun, sekali lagi terima kasih atas pengabdiannya selama di Karimun," pungkasnya.

Sementara itu, Letkol Inf I Gusti Ketut Artasuyasa yang kini menjabat sebagai Kasrem 023/Kawal Samudera Sibolga tersebut berpesan untuk tetap selalu menjaga sinergitas antarinstansi terkait di Kabupaten Karimun.

"Karena sinergitas TNI-POLRI di Kabupaten Karimun menjadi acuan dalam melangkah ke depan," katanya.

Editor: Udin

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit