logo batamtoday
Jum'at, 19 April 2024
JNE EXPRESS


Mendagri Tunjuk Eko Sumbaryadi sebagai Penjabat Bupati Kepulauan Anambas
Kamis, 06-08-2015 | 12:45 WIB | Penulis: Surya
 
Eko Sumbaryadi
 

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo menyetujui Eko Sumbaryadi, Staf Ahli Gubernur Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), sebagai Penjabat Bupati Kepulauan Anambas.


Pelantikan Eko sebagai Penjabat Bupati Anambas akan dilakukan Gubernur Kepri Muhammad Sani pada 11 Agustus 2015 di Gedung Daerah Pemerintah Provinsi Kepri, Tanjungpinang.

"Mendagri menyetujui usulan Gubernur Kepri untuk mengangkat Eko Sumbaryadi sebagai Penjabat Bupati Kepulauan Anambas. Pelantikan akan dilakukan 11 Agustus di Tanjungpinang oleh Gubernur," kata sumber BATAMTODAY.COM di Kemendagri, Jakarta, Kamis (5/8/2015).

Dalam pelantikan tersebut, Gubernur Kepri akan membacakan Surat Keputusan Mendagri Tjahjo Kumolo tentang penunjukkan Eko Sumbaryadi sebagai Penjabat Bupati Kepulauan Anambas. Sebelum ditunjuk sebagai Penjabat Bupati Kepulauan Anambas, Eko menjabat Staf Ahli Gubernur Kepri Muhammad Sani.

Nama Eko Sumbaryadi pada 2012 lalu, sempat menjadi pembicaraan hangat karena batal dilantik sebagai Plt Sekretaris Dewan (Sekwan) Provinsi Kepri. Nama Eko tiba-tiba menghilang 30 menit sebelum pelantikan pejabat eselon II dan eselon III yang dilakukan Gubernur Kepri Muhammad Sani.

Kala itu, Eko bingung dan mempertanyakan pembatalan pelantikannya sebagai Plt Sekwan Provinsi Kepri, 30 menit sebelum acara dimulai. Padahal ketika itu, Eko sudah di lokasi acara pelantikan dan sudah berpakaian lengkap. Bahkan Eko terus disuruh pulang dan diminta untuk meninggalkan aula kantor Gubernur Kepri, tempat pelantikan itu digelar.

Namun, setelah itu Eko Sumbaryadi justru dilantik sebagai Sekretaris Dewan Provinsi Kepri, bukan lagi sebagai Plt.


Eko rencananya akan menjadi Penjabat Bupati Kepulauan Anambas hingga terpilihnya Bupati Anambas definitif hasil Pilkada serentak pada 9 Desember 2015. Jabatan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas berakhir pada 9 Agustus 2015.

Bupati Kepulauan Anambas Tengku Muktharuddin tidak lagi maju dalam Pilkada di Anambas, tapi mencoba peruntungan di tanah kelahirannnya di Rengat dengan maju di Pilkada Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu). Tengku Mukhtaruddin berpasangan dengan Aminadh Susilo, Anggota DPRD Inhu dari Partai Demokrat.

Sedangkan Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas Abdul Haris maju dalam Pilkada Anambas berpasangan dengan Wan Zuhendra, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Anambas.

Pilkada Anambas pada 9 Desember 2015 mendatang diikuti oleh dua pasangan calon, yakni Abdul Haris-Wan Zuhendra dan pasangan Azhar-Andi Mulyawarman. Abdul Haris-Wan Zuhendra didukung PDIP, Partai Golkar, PAN dan Partai Hanura, sementara Azhar-Andi Mulyawarman (PPP).

Editor: Surya

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit