logo batamtoday
Jum'at, 29 Maret 2024
JNE EXPRESS


Dana Operasional Desa di Lingga Empat Bulan Tak Mengucur
Sabtu, 25-04-2015 | 16:29 WIB | Penulis: Nurjali
 

 

BATAMTODAY.COM, Dabosingkep - Hampir seluruh perangkat desa di Kabupaten Lingga selama 2015 ini belum menerima dana operasional. Akibatnya, kinerja mereka tak maksimal.

Samsul Bahari, salah satu anggota Badan Permusyarawatan Desa (BPD) Limbung di Kecamatan Lingga Utara, mengatakan, pada tahun-tahun sebelumnya operasional untuk dana desa tak pernah terlambat. Namun tahun ini meskipun peraturan Bupati Kabupaten Lingga untuk penggunaan angaran dana desa sudah ditandatangani, namun hingga kini anggaran operasional desa tersebut tak kunjung dicairkan ke desa.

"Kemarin kami pernah bertanya kepada instansi terkait mengenai hal. Pemerintah beralasan bahwa anggaran tersebut masih menunggu perbup yang ditandatangani oleh bupati. Namun informasi yang kami dapatkan, peraturan bupati tersebut sudah ditandatangani, tapi anggarannya hingga kini belum juga dicairkan," kata Samsul kepada BATAMTODAY.COM, Sabtu (25/4/15).

Dia mengaku belum mengetahui penyebab keterlambatan penyerahan anggaran dana desa ini. Padahal, katanya, pemerintah Pusat juga telah mengucurkan anggaran dana desa melalui dana APBN yang tinggal dicairkan oleh setiap desa melalui Provinsi Kepri.

"Saat ini kita ketahui, desa kita belum ada yang mandiri, sehingga dana operasional tersebut sangat dibutuhkan untuk menjalankan pemerintahan desa. Belum lagi para staf di kantor desa yang selama ini bergantung pada dana operasional tersebut," terangnya.

Meskipun begitu, saat ini menurutnya, seluruh BPD di Kabupaten Lingga telah menyusun penggunanaan dana desa yang akan dikucurkan melalui dana APBD Kabupaten Lingga. Sementara, itu untuk pengajuan anggaran dana desa yang akan dukucurkan melalui dana APBN saat ini masih menunggu juklak ataupun juknis dari Kabupaten Lingga dan pelatihan yang akan diselenggarakan pada minggu ini.

Sementara itu dinas terkait Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa hingga saat ini belum dapat dikonfirmasi mengenai hal ini. (*)

Editor: Roelan

KPU BATAM

KPU BATAM

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit