logo batamtoday
Kamis, 25 April 2024
JNE EXPRESS


Polsek Bintan Timur Bekuk Pembobol Toko Aksesoris Mobil di Kijang
Jum'at, 28-11-2014 | 15:36 WIB | Penulis: Harjo
 
Kapolsek Bintan Timur, Komisaris Polisi Razali Udin. (Foto: Harjo/BATAMTODAY.COM)
 

BATAMTODAY.COM, Tanjunguban - Jajaran Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Sektor Bintan Timur berhasil membekuk Dedi Syahputra (23), Kamis (26/11/2014) sore. Warga kampung tengah Jalan Barek Motor, Kelurahan Kijang Kota, Kecamatan Bintan Timur, itu diduga telah melakukan aksi pencurian di toko aksesoris "Mobil Raja Variasi" di Jalan Nusantara Km23,  Kijang, Bintan Timur.

"Polisi langsung menyelidiki atas peristiwa pencurian itu. Tersangka pun berhasil ditangkap di kediamannya pada Kamis sekitar jam tiga sore," kata Kapolsek Bintan Timur, Komisaris Polisi Razali Udin, Jumat (28/11/2014).

Razali memaparkan, dalam menjalankan aksinya tersangka diketahui membongkar paksa gembok toko mengunakan linggis. Selanjutnya tersangka mengangkuti barang-barang aksesoris yang ada dalam toko tersebut.

Dari hasil pemeriksaan polisi, tersangka dalam menjalankan aksinya berhasil mengambil aksesoris sejumlah mobil, di antaranya 5 set speaker mobil, 2 unit televisi mobil merk Tonz, 2 unit DVD, 1 gulung kabel speaker, 3 unit remote, dan 1 stir racing.

"Polisi juga mengamankan sejumlah barang bukti dari hasil pencurian yang dilakukan oleh tersangka," katanya.

Dan untuk mempertanggungjawablkan perbuatannya, tersangka sudah ditahan di sel tahanan Mapolsek Bintan Timur. (*)

Editor: Roelan

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit