logo batamtoday
Jum'at, 29 Maret 2024
JNE EXPRESS


Pemko Tanjungpinang Janji Gantikan Biaya Kerusakan Mobil yang Tertimpa Pohon
Sabtu, 19-04-2014 | 08:00 WIB | Penulis: Habibi
 
Mobil yang terimpa pohon di Jalan Raja Haji Fisabilillah, pada Kamis (17/4/2014).
 

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Pemerintah Kota (Pemko) Tanjungpinang menjamin akan mengganti biaya kerusakan yang diderita Mukyat (50), pemilik mobil Nissan Grand Livina (bukan Toyota Innova seperti diberitakan sebelumnya) BP 1156 TW yang tertimpa pohon saat melintas di Jalan Raja Haji Fisabilillah, Kamis (17/4/2014) kemarin.

"Kemarin mobilnya sudah diderek, dan kita akan mengganti kerusakan mobil tersebut," sebut Almazuar Amal, Kepala Dinas Tata Kota, Kebersihan, Pertamanan dan Pemakaman Kota Tanjungpinang, saat dihubungi, Jumat (18/4/2014) siang.

Dia mengakui, pepohon di Jalan Raja Haji Fisabillah cukup banyak. Pohon-pohon tersebut juga belum dirapikan. Namun, Almazuar memastikan, pohon-pohon itu pasti akan dipangkas setelah adanya penilaian dari tim Adipura nanti. Karena dalam penilai ini, salah satu yang menjadi poin adalah penghijauan.

"Penilaian sekitar satu bulan lagi. Pohon rimbun dan penghijauan termasuk salah satu poin dalam penilaian Adipura nanti," jelasnya.

Namun Almazuar berjanji, secepatnya akan merapikan pohon-pohon yang ada dipinggir jalan. Agar tidak memakan korban seperti kemarin. "Insya Allah jika memang tim penilai sudah bertolak ke pusat, maka kami akan kembali melakukan pemangkasan pohon-pohon yang sudah rapuh. Sebab, jika tak dipangkas, dikhawatirkan akan tumbang dan membahayakan pengendara di jalan raya," katanya. (*)

Editor: Roelan

KPU BATAM

KPU BATAM

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit