logo batamtoday
Rabu, 24 April 2024
JNE EXPRESS


Duel Sengit, Dejan/Gloria Hajar Unggulan Tiga Thailand Masters 2023
Kamis, 02-02-2023 | 18:45 WIB | Penulis: Redaksi
 
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja sukses melenggang ke perempat final Thailand Masters 2023. (Istimewa)  

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja sukses melenggang ke perempat final Thailand Masters 2023 usai menaklukkan unggulan ketiga sekaligus wakil tuan rumah Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran, 19-21, 21-19, 21-16.

Dejan/Gloria lebih dulu memimpin 4-2 di awal gim pertama. Keunggulan Dejan/Gloria bertahan hingga angka 8-7.

Setelah itu Supak/Supissara berhasil merebut tiga poin beruntun dan berbalik memimpin 10-8. Supak/Supissara terus menjaga keunggulan hingga angka 13-12.

Dejan/Gloria sempat unggul 14-13 tetapi kemudian Supak/Supissara bisa merebut tiga poin berikutnya dan kembali memegang keunggulan di angka 16-14. Supak/Supissara lagi-lagi sukses memenangkan reli berikutnya sehingga skor berubah jadi 17-14.

Dejan/Gloria akhirnya bisa menghentikan rentetan poin beruntun Supak/Supissara sekaligus mengubah skor menjadi 15-17 pada reli berikutnya. Supak/Supissara kemudian meraih game point di angka 20-17.

Dejan/Gloria berhasil menggagalkan dua kesempatan pertama lawan dengan baik. Skor berubah menjadi 19-20. Namun pengembalian Gloria yang keluar membuat Supak/Supissara menang 21-19 di gim pertama.

Kalah di gim pertama, Dejan/Gloria coba tampil lebih baik di gim kedua. Dejan/Gloria sempat memimpin 4-1 namun kemudian bisa disamakan oleh Supak/Supissara.

Dalam duel yang sengit, Dejan/Gloria bisa menutup interval gim kedua dengan skor 11-9. Selepas interval, Dejan/Gloria berhasil merebut empat poin beruntun dan menciptakan selisih tujuh angka pada kedudukan 17-10.

Selepas momen itu, Supak/Supissara sempat menunjukkan perlawanan gigih. Mereka mampu menipiskan selisih poin menjadi dua angka pada kedudukan 16-18.

Dejan/Gloria lalu memperbesar selisih poin menjadi 19-16 lewat pukulan yang dilepaskan Dejan di area net. Dejan/Gloria kemudian mendapat game point di angka 20-18.

Setelah gagal di kesempatan pertama, Dejan/Gloria bisa merebut gim kedua pada kesempatan berikutnya. Serangan Dejan/Gloria mampu menyulitkan Supak/Supissara. Smes keras Dejan memastikan kemenangan 21-19 di gim kedua.

Momentum bagus di gim kedua sukses dilanjutkan Dejan/Gloria pada gim penentuan. Dejan/Glora bisa memimpin 11-6 di interval.

Seusai interval, Dejan/Gloria terus menjaga keunggulan dengan baik hingga 17-9. Walaupun Supak/Supissara berusaha keras mengejar angka, Dejan/Gloria bisa meraih match point di angka 20-16.

Pukulan Gloria yang tak bisa dikembalikan dengan baik oleh lawan menghadirkan poin ke-20. Dejan/Gloria langsung menyelesaikan kesempatan pertama dengan baik. Skor 21-16 untuk Dejan/Gloria di akhir pertandingan.

Sumber: CNN Indonesia
Editor: Yudha

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit