logo batamtoday
Rabu, 24 April 2024
JNE EXPRESS


Covid-19 di Kepri Kembali Meningkat, Gubernur Kepri Mengadu ke Menko Luhut
Selasa, 20-04-2021 | 09:24 WIB | Penulis: Putra Gema Pamungkas
 
Gubernur Kepri Ansar Ahmad. (Putra Gema Pamungkas/BTD)  

BATAMTODAY.COM, Batam - Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad mengadu ke Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan karena kasus Covid-19 di Kepri kembali meningkat.

Ditemui di Bandara Hang Nadim Batam, Ansar mengungkapkan bahwa baru-baru ini dirinya menghubungi Luhut Binsar Pandjaitan melalui telepon selulernya.

Diungkapkannya, dalam komunikasi tersebut, dirinya memaparkan bahwa kondisi kasus Covid-19 di Kepri kembali meningkat dan jika Pemerintah Pusat tidak turut membantu, maka akan menghancurkan rencana percepatan investasi.

"Kemarin saya telepon pak Menko Marves, saya jelaskan bahwa kondisi Covid-19 di tempat kita kalau tidak ditangani bersama, ini bisa menggagalkan rencana percepatan investasi dan travel bubble itu, jadi memang kerisauan ini dilatarbelakangi hal itu," kata Ansar, Senin (19/4/2021).

Dijelaskannya, demi kembali menyukseskan dunia pariwisata di Kepri, pihaknya juga terus melakukan komunikasi dengan Konsulat Singapura untuk kembali membuka pintu pariwisata.

"Dari Konsulat Singapura, mereka bilang akan kembali buka Agustus, mudah-mudahan bisa kita lakukan itu," ungkapnya.

Permasalahan ini diungkapkannya jika terlalu lama terjadi, maka akan menghambat percepatan investasi di Kepri dan dapat mengakibatkan PHK secara besar-besaran.

"Kalau itu terjadi, malah makin berat beban kita dalam pertumbuhan ekonomi di Kepri," tegasnya.

Editor: Yudha

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit