logo batamtoday
Selasa, 23 April 2024
JNE EXPRESS


PKS Bintan Target Enam Kursi pada Pileg 2024
Rabu, 30-12-2020 | 17:06 WIB | Penulis: Harjo
 
Pengurus DPD PKS Bintan. (Foto: Harjo)  

BATAMTODAY.COM, Bintan - Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Bintan, yang baru dilantik langsung bergerak cepat menyusun program dan strategi menyongsong Pemilihan Legaslatif 2024 mendatang.

Ketua Umum DPD PKS Bintan, H Atrianedi mengatakan, pihaknya akan terus bekerja untuk meningkatkan perolehan suara di Bintan pada Pileg 2024 mendatang.

"Kita menargetkan perolehan kursi di DPRD Bintan sebanyak enam kursi dari tiga kursi yang sudah ada saat ini," ujarnya, kepada BATAMTODAY.COM, Rabu (30/12/2020).

Meski PKS merupakan partai berbasis islam, namun pihaknya akan terus meningkatkan pelayanan mepada masyarakat guna meningkatkan secara signifikan pemilihnya. Tentunya, melalui kader partai dan lainnya, terutama melalui kaum milenial dan kaum ibu-ibu.

Atrianedi, sebelumnya sempat menjabat Wakil Ketua DPD PKS, hingga menjabat sebagai Plt serta depenitif. Selanjutnya pada Musda, dia diusulkan salah satau calon ketua, yang diverifikasi PKS DPW, akhirnya Atrianedi dipercaya memimpin DPD PKS Bintan untuk lima tahun ke depan.

Maju dan berkembangnya PKS Bintan ke depan tidak terlepas dari sepak terjang seluruh pengurus, yang dinakhodai Atrianedi bersama La Muji sebagai sekteraris umum dan Zakirman sebagai bendahara umum.

Editor: Gokli

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit