logo batamtoday
Sabtu, 20 April 2024
JNE EXPRESS


Penumpang Kapal Cepat Tanjunguban-Batam Berkurang 50 Persen
Sabtu, 04-04-2020 | 17:05 WIB | Penulis: Harjo
 
Aktivitas naik turun penumpang kapal cepat di Pelabuhan Bulang Linggi, Tanjunguban. (Foto: Harjo)  

BATAMTODAY.COM, Bintan - Sejak mewabahnya virus corona (Covid-19) dan adanya pembatasan pergerakan warga, jumlah penumpang kapal cepat atau speed boat dari Pelabuhan Bulang Linggi menuju Pelabuhan Telaga Punggur (Tanjunguban-Batam) dan sebaliknya, mengalami penurunan drasitis hingga 50 persen dari bulan sebelumnya.

"Sejak masuk bulan April ini, penurunan penumpang baik yang berangkat dan datang, menurun hingga 50 persen. Bila dibandingkan dengan minggu lalu atau Maret 2020 lalu," ungkap Kepala Pos Sahbandar Pelabuhan Bulang Linggi Tanjunguban, M Rahmat kepada BATAMTODAY.COM, Sabtu (4/4/2020).

Untuk keberangkatan speed boat pun berubah, di mana biasanya jadwal setiap 30 menit. Namun sejak jumlah penumpang menurun drastis, menjadi keberangkatan setiap 1 jam.

"Untuk keberangkatan dan kedatangan sampai sejauh ini masih berjalan lancar, namun selain penumpang menurun, jam keberngkatan berubah," terangnya.

Dengan kondisi seperti ini, pemasukan oprator dan ABK otomatis berubah drastis, yang selama ini bergantung pada jumlah penumpang. "Kita berharap situasi bisa secepatnya pulih, sehingga semua aktivitas bisa berjalan normal kembali," tandasnya.

Editor: Gokli

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit