logo batamtoday
Sabtu, 20 April 2024
JNE EXPRESS


Awal Tahun 2020, Ribuan Pencaker Padati Aula MPH Batamindo
Selasa, 07-01-2020 | 11:16 WIB | Penulis: Hendra Mahyudi
 
Antrian Pencaker di Aula MPH Batamindo. (Foto: Hendra)  

BATAMTODAY.COM, Batam - Seribuan lebih pencari kerja (pencaker) memadati Aula Multi Purpose Hall (MPH) Batamindo, Selasa (7/1/2020) pagi.

Rata-rata mereka sedang menunggu test administrasi di salah satu perusahaan yang sedang membuka lowongan pekerjaan bagian operator.

Hari ini disampaikan PT Simatelex Manufactory Batam, perusahaan elektronik yang bergerak di bidang industri peralatan listrik rumah tangga atau elektroternal, yang sedang membuka lowongan pekerjaan.

Ela, seorang pencaker yang sedang menunggu antrian seleksi administrasi, mengatakan, dalam persyaratan yang perlu dilengkapi sesuai dengan ketentuan perusahaan, yakni harus memiliki KTP-el dan Kartu NPWP.

"Yang buka lowongan PT Simatelex, mereka minta harus ada KTP-el dan NPWP," ujarnya.

Sementara untuk umur pekerja yang dibutuhkan, yakni berkisar di umur 18 tahun hingga 22 tahun. Dan syarat khusus untuk pria memiliki tinggi 160 centimeter dan perempuan 155 centimeter.

Pantauan pewarta hingga pukul 10.50 WIB, ratusan lebih pencari kerja masih menunggu antrian proses seleksi lamaran.

Editor: Yudha

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit