logo batamtoday
Jum'at, 29 Maret 2024
JNE EXPRESS


LAM Beri Gelar Adat kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang
Selasa, 19-02-2019 | 10:41 WIB | Penulis: Charles Sitompul
 
Pemberian gelar kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang dari Lembaga Adat Melayu (LAM).  

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Lembaga Adat Melayu (LAM) Kota Tanjungpinang memberikan gelar kepada Wali Kota Tanjungpinang, H Syahrul sebagai Datuk Setia Amanah dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang, Hj Rahma sebagai Timbalan Datuk Setia Amanah.

Penabalan gelar tersebut dilaksanakan di Balai Adat Indera Perkasa Pulau Penyengat, Senin (18/2/2019). Penabalan gelar adat tersebut dikemas dalam acara Majelis Agung Istiadat dengan diberikan gelar kehormatan adat yang ditandai dengan pemasangan tanjak serta diselempangkan sabuk kebesaran dan keris serta penyerahan sijil yang menandakan bahwa Syahrul dan Rahma telah sah menyandang gelar adat dimaksud.

Dalam sambutannya, Syahrul menyampaikan, penabalan gelar Datuk Setia Amanah dan Datuk Timbalan Setia Amanah oleh LAM Kota Tanjungpinang merupakan amanah dan tanggung jawab yang tidak ringan untuk dijalankan. Karena penganugerahan gelar adat ini merupakan gelar tertinggi yang diberikan kepada seorang pemimpin atau Kepala Daerah.

Penabalan gelar ini tidak diberikan kepada seorang pribadi, tetapi diberikan atas jabatan yang diamanahkan kepadanya. "Ini merupakan amanah yang akan kami jalankan dengan baik dan sungguh-sungguh," ujar Syahrul.

Syahrul juga mengucapkan terima kasih kepada LAM Tanjungpinang yang dengan berbagai pertimbangan dan indikator untuk pemberian gelar tersebut. "Setia dan Amanah ini maksudnya setia dalam menjalankan tugas sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungpinang dan harus menjalankan serta menjaga amanah yang telah diberikan masyarakat kepada kami berdua," ujarnya.

Selanjutnya, Syahrul didampingi istri Juwariyah Syahrul beserta Rahma yang juga didampingi suami Agung Wira Darma menuju pelaminan untuk melanjutkan prosesi tepuk tepung tawar oleh para tokoh adat LAM Provinsi Kepri dan Kota Tanjungpinang.

Editor: Gokli

KPU BATAM

KPU BATAM

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit