logo batamtoday
Kamis, 25 April 2024
JNE EXPRESS


Cinta Rupiah yang Berdaulat, Kepala BI Kepri Imbau Pengurus Masjid Tak Gunakan Mata Uang Asing saat Umumkan Infaq
Selasa, 28-03-2023 | 11:16 WIB | Penulis: Aldy Daeng
 
Kepala Bank Indonesia (BI) Perwakilan Provinsi Kepri, Suryono. (Aldy/BTD)  

BATAMTODAY.COM, Batam - Dalam memberikan rasa cinta yang berdaulat terhadap mata uang rupiah, Kepala Bank Indonesia (BI) Provinsi Kepri, Suryono menghimbau kepada semua masjid dan mushalla di Kepri, agar dalam pengumuman infaq masjid menyebutkan satuan angka dalam bentuk rupiah.

"Rupiah kita ini berdaulat di NKRI, kami imbau kepada pengurus masjid agar mengonversi ke rupiah infaq mata uang asing yang diterima, sebelum diumumkan ke jamaah," pinta Suryono, usai launching program Serambi, di kantor BI Kepri, Batam Centre, Kota Batam, Senin (27/3/2023).

Imbauan yang disampaikan Suryono bukan tanpa alasan. Sebab, dalam perjalanan program safari Ramadhan ke 100 masjid yang tersebar di Kepri, dirinya kerap mendengar pengumuman saldo infak yang diterima masjid dalam bentuk mata uang asing tanpa mengonversi menjadi rupiah terlebih dahulu.

"Selalu saya dengar pengumuman penerimaan infaq, misalnya Rp 2 juta, ditambah 10 dolar Singapura ditambah 50 ringgit Malaysia. Nah ini harus kita sikapi dengan bijak. Untuk itu saya minta jajaran kami untuk terus mensosialisasikan cinta rupiah yang berdaulat di negeri sendiri," terang Suryono.

Sebagai pejabat yang baru bertugas di Kepulauan Riau, Suryono mengakui, bahwa sebagai wilayah perbatasan dengan sejumlah negara tetangga, keberadaan mata uang asing sudah suatu hal yang lumrah dan familiar. Namun demikian, pihaknya meminta kepada masyarakat Kepri agar lebih mencintai rupiah.

"Untuk menyiasati tidak menyebut mata uang asing, bisa saja disebut kursnya, atau dirupiahkan dulu baru diumumkan. Karena wilayah kita merupakan wilayah Republik Indonesia yang memiliki rupiah sebagai alat tukar yang sah dan berdaulat," kata Suryono.

Ditambahkan Suryono, saat ini permintaan kepada masjid dan mushalla terkait hal ini masih bersifat imbauan. Ke depan, pihaknya akan berkoordinasi dengan Dewan Masjid dan Majlis Ulama Indonesia, untuk bersama-sama terus mensosialisasikan cinta rupiah yang berdaulat.

"Kita akan terus mensosialisasikan cinta rupiah, jaga rupiah dan rupia yang berdaulat di NKRI," tandasnya.

Editor: Gokli

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit