logo batamtoday
Jum'at, 19 April 2024
JNE EXPRESS


Hari Raya Idul Adha, Among Mitro Karimun Berbagi dengan Anak Panti Asuhan
Sabtu, 01-08-2020 | 16:52 WIB | Penulis: Freddy
 
Acara Idul Adha Among Mitro Kabupaten Karimun. (Foto: Freddy)  

BATAMTODAY.COM, Karimun - Hari Raya Idul Adha 1441H/2020, Paguyuban Among Mitro Kabupaten Karimun menjalin silaturahmi dan berbagi dengan anak panti asuhan.

Ketua DPD Among Mitro Kabupaten Karimun, Wiryanto mengatakan, momen Idul Adha tahun 2020 ini, Among Mitro menjalin silaturahmi dan ikut berbagi dengan anak panti asuhan serta membangun hubungan yang lebih erat lagi bagi sesama warga Jawa dan lintas suku yang berada di Kabupaten Karimun.

"Harapannya dengan kegiatan ini akan terjalin silaturahmi yang semakin erat lagi, khususnya lagi bagi warga Jawa yang berada di Karimun," ujar Wiryanto, Sabtu (1/8/2020).

Ia menjelaskan, hewan kurban yang sudah disembelih oleh panitia selanjutnya diberikan kepada warga yang telah memiliki kupon di Pendopo Among Mitro Kabupaten Karimun.

"Alhamdulillah, pada lebaran idul Adha 1441H/2020, DPD Among Mitro Kabupaten Karimun melakukan penyembelihan hewan kurban yang terdiri dari 4 ekor sapi dan 1 ekor kambing," kata Wiryanto, Sabtu (1/8/2020).

Pada kesempatan itu, dilakukan pemberian tali asih berupa santunan kepada anak-anak pesantren Bustanul Adzkia Wonosari.

Sementara, Bupati Karimun Aunur Rafiq dalam sambutannya mengucapkan rasa syukur karena masih bisa merayakan Idul Adha di tengah Pandemi Covid-19. Atas nama pemerintah Kabupaten Karimun dan juga selaku pembina Among Mitro mengapresiasi penyembelihan hewan kurban tersebut.

"Ini menunjukkan Among Mitro memiliki kepedulian yang tinggi terhadap masyarakat, untuk berkorban dan berbagi dengan masyarakat," ujar Aunur Rafiq.

Editor: Yudha

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit