logo batamtoday
Jum'at, 29 Maret 2024
JNE EXPRESS


Cara Menyetel Karburator yang Benar Agar Performa Motor Maksimal
Senin, 11-11-2019 | 11:16 WIB | Penulis: Redaksi
 
Ilustrasi setel karburator motor.  

BATAMTODAY.COM, Jakarta - Karburator sangat berpengaruh terhadap performa motor. Karburator adalah alat untuk mencampurkan bensin ke dalam udara yang menuju mesin.

Ada beberapa kasus yang mengharuskan kita untuk melakukan setting ulang kembali karburator dengan tujuan untuk menghasilkan performa maksimal pada motor.

Untuk mengetahui apa saja ciri-ciri masalah karburator yang harus di setting ulang, berikut penjelasan di bawah ini:

1. Kotoran yang menggumpal di dalam karburator akn menghambat suplai angin yang akan masuk ke dalam karburator, sehingga membuat tenaga mesin menjadi berkurang. Apabila hal ini terjadi, kita wajib melakukan setting ulang agar karburator bisa kembali bkerja dengan baik.

2. Selain sebagai sistem pembakaran, karburator juga berpengaruh dalam menghidupkan mesin. Sering kali terjadi mesin tidak dapat menyala dikarenakan settingan karburator yang salah.

3. Jika ingin melakukan setting ulang karburator sebaiknya setelah melakukan pergantian busi motor yang sudah mati.

4. Seringkali motor mengalami mesin brebet saat dikendarai pada rpm rendah. Hal ini biasanya dikarenakan penyetelan angin yang kurang tepat.

Menyetel karburator itu sangat mudah. Kita bisa melakukanya sendiri dengan mudah tanpa perlu bantuan orang lain atau pergi ke bengkel. Untuk menyetel karburator tidak perlu menggunakan komputer, semuanya bisa dilakukan dengan hanya menggunakan obeng.

Kenapa alasan orang banyak memilih mesin motor karburator? Karena perawatannya yang lebih mudah dan biaya yang dikeluarkan cukup terjangkau. Untuk mengetahui bagaimana cara menyetel karburator dengan benar simak ulasan di bawah ini:

1. Siapkan Obeng
Sebelum kita memulai untuk menyetel karbrator yang harus kita siapkan terlebih dahulu adalah obeng min (-) untuk memutar sekrup pada karburator. Ada dua sekrup yang nantinya digunakan untuk menyetel karburator. Kedua sekrup tersebut memiliki fungsi yang berbeda. Sekrup pertama untuk menyetel udara dan sekrup kedua untuk menyetel gas.

2. Hidupkan Mesin
Setelah menyiapkan obeng (-), cara untuk menyetel karburator motor mesin harus dalam keadaan hidup. Hal ini sangat penting agar kita bisa mendapatkan settigan yang pas. Jangan lupa tes kondisi gas agar kita bisa mngetahui apakah mesin dalam keadaan brebet atau tidak.

3. Putar Sekrup Penyetel Gas
Apabila kondisi gas motor terasa brebet, diwajibkan menyetel karburator dengan cara memutar sekrup penyetel gas ke arah kanan atau searah jarum jam menggunakan obeng yang sudah disiapkan sebelumnya. Hal ini dilakukan agar membuat katup gas semakin terbuka serta tekanan RPM mesin semakin tinggi.

Saat memutarnya, disarankan cukup satu setengah atu dua putaran saja agar hasilnya bisa maksimal. Untuk mengetahui apakah settingannya sudah benar atau belum, maka bisa sambil memutar gas.

4. Tutup Sekrup Penyetel Udara
Langkah ini mengatur sekrup penyetel udara yang berfungsi untuk menutup saluran idle. Tujuannya untuk menutup udara yang masuk ke mesin. Hal ini akan mngakibatkan udara yang masuk ke mesin berkurang sehingga mengakibatkan RPM semakin berkurang dan putaran mesin menjadi agak brebet.

5. Buka Sekrup Angin Sampai RPM Tertinggi
Saat menutup sekrup angin jangan sampai mesin mati. Apabila mesin mati sebelum saluran udara tertutup, maka kita harus menghentikan putaran sekrup angin lalu biarkan hingga RPM terendah yang bisa mesin capai. Langkah selanjutnya putar sekrup ke arah kiri atau arah membuka. Tujuan membuka kembali saluran udara yang sudah ditutup agar RPM berangsur naik.

6. Menurunkan Setelan Gas
Langkah terakhir adalah menurunkan setelan gas untuk menghasilkan idle RPM yang ideal. Setelah melakukan cara penyetelan karburator di atas, waktunya untuk mencoba settingan tersebut. Sebelum mencoba, matikan dahulu mesin lalu hidupkan kembali dengan cara starter electric atau kick starter.

Jika penyetelan karburator sudah benar, motor akan langsung menyala dengan satu kali starter. Jika mengalami kesulitan untuk menyala, maka harus melakukan setelan ulang.

Sumber: detikoto.com
Editor: Yudha

KPU BATAM

KPU BATAM

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit