logo batamtoday
Sabtu, 20 April 2024
JNE EXPRESS


All New Mazda 3 Kategori 7G Perkuat Penyempurnaan Desain KODO
Sabtu, 07-09-2019 | 16:28 WIB | Penulis: Nando Sirait
 
All New Mazda 3 launcing di Mega Mall Batam Center. (Foto: Nando)  

BATAMTODAY.COM, Batam - Peluncuran All New Mazda 3 di Kota Batam oleh PT Eurokars Motor Indonesla (EMI) sebagai agent tunggal dan distributor eksklusif mobil merek Mazda. Juga semakin memberikan penekanan pada pembaharuan desain khas Mazda yakni KODO yang makin matang terlihat melekat pada tampilan terbaru All New Mazda 3.

Hal ini bisa dilihat dari versi yang hatchback, ataupun yang versi sedan mampu menarik pecinta mobil asal Jepang yang berpenampilan mewah ini.

Penyempurnaan desain KODO yang dikembangkan oleh Mazda, dibenarkan oleh Ricky Thio, Direktur Marketing, Sales dan PR, PT EMI, Sabtu, (07/09/2019) saat ditemui di Megamall, Batam Center. Merupakan produk Generation 7 (7G), dua produk terbaru Mazda baik Hatchback dan Sedan menunjukkan tampilan yang benar-benar baru pada kepribadian dan nilal-nilai yang dimiliki keduanya, dan berusaha untuk memaksimalkan daya tarik yang unik pada kedua model.

"Envolve dari desain KODO ini, bisa dirasakan oleh customer setai Mazda. Karena untuk desain ini sebenarnya sudah kita hadirkan sejak produk Mazda Gen 6," paparnya.

Sebagaimana halnya model Mazda lainnya, Mazda merancang All-new Mazda3 dengan pengendaraan yang memiliki rasa yang menyatu antara mobil dengan pengendaranya. Lebih jauh lagi pada Mazda 3 ini Mazda mengembangkan teknologi Skyactiv, dengan teknologi baru yang lebih mendekatkan lagi tingkatan human-centric sehingga sang pengemudi dapat menikmati kesenangan berkendara yang lebih alami lagi.

Mazda3 yang resmi diluncurkan untuk Kota Batam, juga mengadopsi mesin berbahan bakar bensin SKYACTIV-G 2,0 liter terbaru yang telah mendapatkan pengembangan teknologi. Mesin ini mendapatkan optimalisasi pada bagian intake port dan bentuk piston, split fuel injection dan katup pendingin untuk menghasilkan tingkatan yang lebih baik pada performa dinamis, efisiensi bahan bakar dan keramahan lingkungan.

"Mazda3 merupakan pengembangan fitur G-Vectoring Control (GVC) sebagai bagian dari teknologi SKYACTIV-VEHICLE DYNAMICS milik Mazda. Dan dengan rasio 1:13, tentunya mesin Mazda memiliki pembakaran yang sempurna dengan penggunaan bahan bakar lebih irit dibandingkan dengan Mazda generasi sebelumnya," lanjutnya.

Tidak hanya penyempurnaan di bagian mesin, KODO desain juga diakuinya terjadi pada bagian eksterior, interior, suspension, hingga fitur keselematan. Dimana pada eksterior, masing - masing produk Mazda memiliki kategori masing - masing yang disesuaikan dengan karakter para pemiliknya.

"Untuk sedan itu, lebih kepada mereka yang mencintai keanggunan dan elegan. Sementara hacthback lebih menyasar kepada para pemuda millenial, yang lebih dinamis," ungkapnya.

Selain itu, desain lampu depan yang berbeda merupakan salah satu elemen yang menunjukkan evolusi desain KODO. Sesuai dengan tema “less is more”, elemen yang tidak diperlukan dipangkas sehingga hanya menampilkan esensi sebuah lampu utama. Tampilan lampu depan Mazda3 memiliki aksen lebih membulat, dengan hanya menampilkan tiga elemen penting sebuah lampu yaitu sumber cahaya, lensa dan dudukannya sehingga menghasilkan tampilan yang bersih dan indah.

Ricky melanjutkan dengan tema "less is more" ini juga diterapkan hingga ke desain interior, yang membuat lingkungan kabin semakin nyaman yang menjadikan pengemudi dan mobilnya dapat tersambung secara natural sehingga pemgemudi dapat berfokus penuh pada tugas utamanya, mengemudi.

Beberapa bagian interior juga menunjukkan kekhasan Mazda, di desain untuk menonjolkan kekayaan dan kehangatan material kulit asli yang digunakan. Adanya aksen-aksen lipatan dengan bentuk dan ukuran berbeda di beberapa bagian, hal ini menciptakan ekspresi yang lebih hidup.

"Desain luar hacthback yang sporty dan dinamis bagi anak muda ini, juga bisa dilihat dengan pemilihan warna interior berwarna merah. Sementara untuk sedang, kita berikan tampilan interior terbaik dengan mengusung warna hitam sehingga terlihat lebih elegan," ucapnya.

Yang menarik, generasi terbaru teknologi struktur Skyactiv-Vehicle Architecture menjadikan kursi pada Mazda3 mengadopsi struktur dasar yang dirancang untuk mempertahankan bentuk alami tulang belakang. Dudukan kursi dan sandaran belakang di bagian bawah mendukung panggul bawah, panggul atas dan paha untuk menjaga panggul tetap dalam posisi tegak. Sementara itu, sandaran kursi bagian atas mendukung posisi terbaik untuk tulang rusuk.

Hal ini memungkinkan pengemudi untuk dapat menstabilkan posisi kepala secara alami cukup dengan menggeser panggul dan tulang belakangnya untuk menjaga keseimbangan tanpa perlu upaya yang besar.

Untuk fitur keselamatan, All-new Mazda3 mengusung filosofi keselamatan untuk memaksimalkan kondisi dimana pengemudi dapat mengendarai mobil secara aman dan dengan kepercayaan diri yang tinggi. Teknologi i-ACTIVSENSE juga telah dikembangkan yang merupakan pengendali semua fitur keselamatan di mobil-mobil Mazda.

"Menggunakan tehnologi Mazda Radar Cruise Control, kami menerapkan radar gelombang millimeter untuk mengukur kecepatan dan jarak aman ke mobil di depannya dan secara otomatis mengontrol kecepatan kendaraan," paparnya.

Tidak hanya itu, Sistem keselamatan ini juga dilengkapi dengan Distance Recognition Support System (DRSS) yang secara visul menunjukkan jarak dengan mobil di depannya untuk mempertahankan kewaspadaan pengemudi akan pentingnya keselamatan.

Editor: Yudha

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit