logo batamtoday
Sabtu, 20 April 2024
JNE EXPRESS


Sekitar 5 Ribu Anggota Linmas di Batam Ikuti Sosialisasi Peningkatan Pengamanan Pemilu 2019
Kamis, 14-03-2019 | 15:28 WIB | Penulis: Hendra Mahyudi
 
Kegiatan sosialisasi peningkatan pengamanan pada Pemilu legislatif dan Presiden tahun 2019 di sport hall Tumenggung Abdul Jamal. (Foto: Hendra)  

BATAMTODAY.COM, Batam - Sebanyak 5.847 Perlindungan Masyarakat (Linmas) se-kota Batam menghadiri sosialisasi peningkatan pengamanan pada Pemilu legislatif dan Presiden tahun 2019 di Aport Hall Tumenggung Abdul Jamal, Jalan Ahmad Yani, Muka Kuning, Sei Beduk, rabu (13/3/2019).

Terpantau, gedung tersebut dipenuhi ribuan peserta Linmas yang datang secara langsung baik dari dalam kota maupun luar kota (pulau).

Selain itu, kegiatan ini juga dihadiri oleh Walikota dan Wakil Walikota Batam, Muhammad Rudi dan Amsakar Ahmad. Serta ketua KPU dan Bawaslu Kota Batam, Syahrul Huda dan Syailendra Reza.

Dalam kegiatan itu, selain memberikan pemahaman akan tugas masing-masing Linmas, para peserta juga diberi penjelasan rambu-rambu dan prosedur yang harus dilakukan saat pencoblosan nantinya.

Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Ahmad, mengatakan bahwa sebanyak 5.847 Linmas ini nantinya akan ditempatkan dan ditugaskan di masing-masing TPS.

"Di samping itu, kita juga memberi penekanan, agar setiap dari kita semua berperan serta dan bahu membahu dalam menyukseskan pemilu serentak ini," ujarnya.

Oleh karena itu, ia juga mengatakan, terutama bagi para Linmas yang akan turut berperan serta nantinya, perlu adanya pembekalan dan pemberitahuan agar lebih mengerti tugas dan fungsionalnya masing-masing.

"Kan tanggal 17 April 2019 nanti, (para Linmas) akan membantu ketua KPPS dalam melaksanakan pemungutan suara, demi terwujudnya keamanan serta ketertiban, dan kenyamanan di lokasi TPS," jelasnya.

Dengan adanya sosialisasi ini, Amsakar berharap pelaksanaan Pilpres dan Pileg yang hanya tinggal menunggu hari ini berjalan sukses dengan dukungan seluruh lapisan elemen masyarakat.

Editor: Yudha

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit