logo batamtoday
Jum'at, 19 April 2024
JNE EXPRESS


Sambut Imlek, Polres Tanjungpinang Gotong Royong Bersihin Vihara Bahtra Sasana
Minggu, 13-01-2019 | 09:04 WIB | Penulis: Roland
 
Anggota Polres Tanjungpinang gotong royong bersih-bersih Vihara Bahtra Sasana (Foto: Roland)  

BATAMTODAY.COM,Tanjungpinang - Menyambut Perayaan Hari Raya Imlek , hari besar umat yang beragama Konghucu, Polres Tanjungpinang melakukan gotong royong bersih-bersih di Vihara Bahtra Sasana di Jalan Merdeka Tanjungpinang, Jumat (11/1/2019) lalu.

Kapolres Tanjungpinang AKBP Ucok Lasdin Silalahi melalui Waka Polres Tanjungpinang Kompol Sujoko mengatakan sebanyak 60 orang personil antusias bergotong royong bersama penjaga tempat ibadah dan warga sekitar untuk membersihkan halaman mesjid dan vihara serta bangunan tempat ibadah baik luar maupun dalam.

"Baik itu membersihkan rerumputan liar yang tumbuh hingga membersihkan parit dan saluran air atau drainase, " ujar Sujoko, Sabtu (12/1/2019).

Ia menyampaikan bahwa komitmen Polres Tanjungpinang dalam menggalakkan program memakmurkan tempat ibadah dan peduli lingkungan dan kebersihan baik yang dilaksanakan oleh Polres Tanjungpinang maupun bersama dengan masyarakat dan stakeholder lainnya untuk mewujudkan Polres Tanjungpinang yang promoter.

" Terpeliharanya Harkamtibmas tempat ibadah yang bersih juga akan menambah kekhusyukan kita dalam menjalankan ibadah," katanya

Menurutnya gotong royong juga simbol kekuatan, persatuan, menciptakan kekompakan dan sinergitas serta makin menjalin silaturahmi yang harmonis dengan masyarakat.

Harapannya bahwa kegiatan-kegiatan positif seperti ini dapat dilakukan dan diikuti oleh seluruh kalangan masyarakat di Kota Tanjungpinang.

"Supaya terciptanya kota Tanjungpinang yang bersih, aman dan nyaman," tutupnya .

Editor: Surya

Ucapan Idul Fitri

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit