logo batamtoday
Jum'at, 29 Maret 2024
JNE EXPRESS


Sub Janda Jo and Jane Cafe, Dijamin Bikin Ketagihan
Kamis, 11-10-2018 | 17:04 WIB | Penulis: Irwan Hirzal
 
Sub Janda Jo and Jane Cafe di King Bisnis Center (KBC). (Foto: Irwan)  

BATAMTODAY.COM, Batam - Sup Janda mungkin masih asing ditelinga anda. Tapi bagi pecinta kuliner khususnya di Batam pasti sudah pernah merasakan lesatnya sup janda ini.

Sup Janda pada umumnya sama seperti sup tulang, karena sajiannya hampir sama menggunakan daging sapi. Tapi yang membuat beda, sup janda ala Jo and Jane cafe kenikmatan mucikarasanya yang membuat anda selalu ketagihan.

"Sup janda dengan sup tulang beda rasanya. Kami saja yang ada beberapa cabang susah untuk menyatukan rasa sup janda. Karena setiap tempat beda tangan, dan beda rasanya tapi 1 resep," ujar Indri menajemen Jo & Jane di King Business Center (KBC), Kamis (11/10/2018) siang.

Sup Janda terisi beberapa sayuran, diataranya ada kentang, wortel dan tentunya daging sapi. Saat anda merasakan sup janda, rasanya akan gurih. Karena pengolaan sup janda ini cukup lama.

Tulang sapi harus direbus terlebih dahulu selama 1 jam, untuk mendapatkan rasa kaldu tulang sapinya. Menurut Indri, rasa sup janda akan terasa gurih ketika mendapatkan kaldu tulang sapinya.

"Lebih gurih kalau dapat kaldu dari tulang sapinya langsung. Agar terlihat fresh, diatas sajian sup dicampur daun bawang dan bawang goreng," ujar Indri aambil menyebutkan akun Instagram Jo_and_jane_cafe_official.

Indri mengaku sup janda merupakan menu baru di Jo and Jane. Munculnya Sup janda berawal saat mencoba meracik dan menyajikan dirumah. Untuk mendapatkan sup janda cukup mengeluarkan Rp30 ribu satu porsinya.

Apalagi sup janda bisa anda dapatkan dibeberapa tempat cafe Jo and Jane, baik di kawasan Sungai Panas, Nagoyahil, Top 100 Batuaji, di Ruko Bukit Citra Lestari (BCL), dan King Business Center (KBC). Atau anda yang berada di kawasan Batam Center bisa memesan ke nomor 08117700331, Batuaji Top 100 bisa menghubungi ke nomor 08117700332.

Editor: Yudha

KPU BATAM

KPU BATAM

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit