logo batamtoday
Jum'at, 29 Maret 2024
JNE EXPRESS


Bebaskan Najib, Para Pendukung Bayar Uang Jaminan
Selasa, 10-07-2018 | 12:28 WIB | Penulis: Redaksi
 
Mantan Perdana Menteri (PM) Malaysia Najib Razak saat menyerahkan uang jaminan. (Foto: Ist)  

BATAMTODAY.COM, Kuala Lumpur - Terdakwa korupsi, bekas perdana menteri (PM) Malaysia Najib Razak bebas dengan uang jaminan. Kemarin, uang jaminannya 1 juta ringgit atau Rp 3,5 miliar telah lunas setelah dibayar dua kali. Pendukungnya juga ikut menyumbang Rp 1,7 miliar.

Najib tiba di Pengadilan Kuala Lumpur kemarin pukul 11.43 waktu setempat. Dia didampingi istrinya, Rosmah Mansor. Teria­kan, "Najib bebas," terdengar.

Melalui akun Twitternya, Na­jib mengungkapkan rasa terima kasihnya para menyumbang dana untuk jaminannya. "Terima kasih kepada semua yang hadir di Mahkamah tadi memberi dukungan, dan ke­pada semua pejabat UMNO dan rakyat yang membantu saya. Saya amat menghargai doa dan suntikan semangat yang telah diberikan," tulis Najib.

Juru bicara program donasi tersebut Moh Razlan Mohamad Rafii. "Kami berhasil mencapai target," katanya. Dia berharap, donasi itu dapat mendukung Najib, baik secara finansial maupun moral. "Donasi tidak hanya berasal dari seluruh Malaysia, tapi juga ada dari Singapura, Indonesia, dan Kanada," imbuhnya.

Najib tersangkut empat dak­waan. Tinciannya, tiga tuntutan pidana dan satu tuntutan peny­alahgunaan wewenang. Semua tuntutan berkaitan dengan tran­saksi mencurigakan yang me­libatkan SRC International Sdn Bhd, salah satu anak perusahaan pelat merah 1Malaysia Develop­ment Berhad (1MDB).

Masing-masing dari tuntutan itu memiliki ancaman hukuman penjara hingga 20 tahun. Tuntu­tan penyalahgunaan kekuasaan mengancam Najib dengan denda sebesar lima kali dari nilai grati­fikasi yang diterima. Nilainya mencapai 42 juta ringgit atau 10,5 juta dolar AS atau sekitar Rp 150,1 miliar.

Sumber: RMOL
Editor: Dardani

KPU BATAM

KPU BATAM

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit