logo batamtoday
Kamis, 28 Maret 2024
JNE EXPRESS


Rumah Jaga Speed Boat Milik Pemprov Kepri Tak Terurus
Sabtu, 17-02-2018 | 11:38 WIB | Penulis: Ismail
 
7 tahun setelah dibagun, rumah jaga speed boat milik Pemprov Kepri tak terurus. (Foto: Ismail)  

BATAMTODAY.COM, Tanjungpinang - Rumah jaga speed boat milik Pemerintah Provinsi Kepri di depan Pelantar I Tanjungpinang tak terurus. Bahkan, bangunan yang menguras Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kepri miliar rupiah tersebut tinggal menunggu ambruk.

Rumah jaga speed boat yang dibangun 7 tahun lalu ini merupakan tempat tinggal para awak kapal feri atau speed milik Pemprov Kepri, yang juga menjadi tempat sandaran kendaraan laut tersebut.

Namun, setelah selesai pembangunannya, bangunan di tengah laut tersebut malah dibiarkan. Bahkan, tak tampak satu orang pun yang berada di tempat tersebut.

"Sudah hampir enam tahun tidak digunakan. Bangunan dibangun Pemprov Kepri untuk tambat speed boat dan rumah jaga. Tetapi sampai saat ini, sudah tidak difungsikan lagi," ujar Zainal, warga Pelantar I Tanjungpinang, Sabtu (17/2/2018).

Menurut Zainal, pembangunan yang dilakukan oleh Pemprov Kepri terkesan mubazir dan menghabur-menghamburkan uang rakyat. Apalagi, sekarang ini speed boat milik Pemprov Kepri tambatnya sudah di Pelantar I Tanjungpinang.

Masih kata Zainal, bangunan miliaran rupaih itu tinggal menunggu ambruknya saja. "Sekarangkan kalau kita lihat, bangunan tersebut menyampah saja jadinya. Bahkan merusak pemandangan dari laut," papar Zainal.

Ditambahkannya, pondasi beton bangunan tersebut juga sudah mulai keropos.

Zainal meminta, Gubernur Kepri, Nurdin Basirun untuk melakukan pembangunan sesuai dengan kebutuhan. Bukan menghambur-hamburkan APBD untuk bangunan yang tak digunakan.

Pantauan di lapangan, pintu bangunan tersebut juga sudah terlihat rusak. Di bagian samping bangunan, ada mesin genset yang kondisinya sudah berkarat. Sebagian pondasi sudah mulai tergerus, karena pasang surut air laut.

Editor: Gokli

KPU BATAM

KPU BATAM

Berita lainnya :
 
 

facebook   twitter   rss   google plus
:: Versi Desktop ::
© 2024 BATAMTODAY.COM All Right Reserved
powered by: 2digit